jpnn.com, JAKARTA - Pesinetron Celine Evangeliste kembali dikabarkan berpindah keyakinan.
Kabar tersebut mencuat setelah dia terlihat mengikuti pengajian bersama Ustaz Riza Muhammad.
BACA JUGA: Tulis Bismillah, Celine Evangelista Mualaf?
Hal itu diketahui dari foto yang diunggah sang ustaz di akunnya di Instagram, pada Minggu (3/10) lalu.
Dalam potret tersebut, Celine Evangelista terlihat mengenakan hijab yang dipadukan dengan jeans.
BACA JUGA: Stefan William Beradu Akting dengan Mantan Kekasih, Celine Evangelista Merespons Begini
Tak sendiri, dia juga ditemani oleh suaminya, Stefan William, menghadiri pengajian tersebut.
Ustaz Riza Muhammad pun membenarkan kehadiran Celine dan Stefan dalam pengajiannya.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Kondisi Terkini Rachel Maryam, Bang Ipul Kerap Dijenguk Rekan Artis
Kendati demikian, dia memastikan bahwa Celine belum berpindah memeluk Islam.
“Itu belum (mualaf). Aku juga enggak bakal tanya sebelum itu dari hati dia,” kata Ustaz Riza, kepada awak media, Senin (5/10).
Ayah Celine, Maurro Ricci yang berasal dari Italia diketahui memeluk Katolik.
Sedangkan ibunda Celine Evangelista, Vincentia Nurul merupakan seorang muslimah. (jlo/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh