Hahaha... Ketika Monyet Pertahankan Hak Cipta Foto Selfienya

Sabtu, 26 September 2015 – 13:20 WIB
Inilah hasil selfie Naruto dengan senyumannya ketika Slater merekamkan selfie di hutan Sulawesi pada 2011. Foto: Int

jpnn.com - SAN FRANCISCO - Foto Selfie monyet bernama Naruto akhirnya sampai ke meja hijau. Kepemilikan serta uang yang dihasilkan foto selfie itu pun kini menjadi sengketa di pengadilan. Sang fotografer David J Slater mengklaim bahwa dialah pemilik hak cipta atas foto selfie Naruto. Sehingga yang berhak atas semua uang yang terkumpul dari hasil foto selfie itu adalah dirinya. 

Sementara Naruto melalui kelompok hak asasi hewan, PETA tidak setuju dengan hal itu dan langsung mengajukan gugatan ke sebuah mahkamah di San Fransisco, Amerika Serikat, guna memungkinkan seekor monyet asal Sulawesi itu diberikan hak milik atas gambar selfie yang diabadikannya sendiri. Dan berhak atas semua uang yang dihasilkan foto selfie tersebut.

BACA JUGA: ALAMAK... Seorang Pejabat Terekam Berbuat Mesum di Restoran, Ini Fotonya

David J Slater mengatakan bahwa kamera yang dipasangnya dipakai oleh Naruto untuk mengambil gambarnya sendiri (selfie). Menurut The Telegraph, David kemudian menerbitkan sebuah buku kumpulan foto, di mana di dalamnya termasuk dua foto selfie Naruto ini.

Dalam tuntutannya, PETA meminta pengadilan memutuskan untuk mengakui bahwa Naruto lah juru foto sekaligus pemilik yang sah foto tersebut.

BACA JUGA: Selfie Monyet yang Hebohkan Dunia Itu Ternyata asal Indonesia

Sengketa hak milik gambar foto itu muncul ke publik tahun lalu setelah sebuah laman di dunia maya Wikimedia Commons memublikasikan kembali foto selfie tersebut dengan label milik umum.

David Slatter kemudian meminta Wikimedia menghapus gambar itu karena menganggap gambar foto tersebut adalah miliknya.

BACA JUGA: Woiiii... Ada Monyet Selfie, Senyumannya Bikin Heboh Dunia

‘’Saya yang memasang kamera dan monyet itu hanya menekan tombolnya,’’ kata Slatter.

Permintaan itu diabaikan Wikimedia. Mereka bersikeras memuat gambar itu seperti yang sudah diterbitkan dengan alasan itu bukanlah milik Slater karena ia sendiri tidak mengambil atau mengabadikan foto tersebut.

Baca juga: Woiiii... Ada Monyet Selfie, Senyumannya Bikin Heboh Dunia

Baca juga: Selfie Monyet yang Hebohkan Dunia Itu Ternyata asal Indonesia

Menurut PETA, Undang-undang di Amerika Serikat tidak menghalangi hewan memiliki hak cipta.

‘’Naruto sendiri yang mengambil gambarnya itu. Sebab itu, Naruto yang berhak memegang hak cipta atas gambar tersebut, sama seperti manusia,’’ demikian pernyataan resmi PETA dalam gugatannya.(peta.org/eonline.com/the telegraph/ray)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Kronologis Pelecehan Seks oleh Pangeran Arab yang Tajir Itu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler