jpnn.com - MADRID - Atletico Madrid akhirnya sukses menjejakkan kaki di perempat final Liga Champions. Itu terjadi setelah Atletico sukses menghancurkan AC Milan dengan skor 4-1 (2-1) pada leg kedua di Vicente Calderon, Rabu (13/3) dini hari WIB.
Diego Costa layak diberi gelar man of the match. Dalam laga itu, bomber timnas Spanyol tersebut sukses mencetak dua gol kemenangan Atletico. Keran gol Costa dimulai ketika berhasil menjebol gawang Milan saat laga baru berjalan tiga menit.
BACA JUGA: Indonesia Masih Lapar Juara
Saat itu, bomber berdarah Brazil berusia 25 tahun tersebut sukses memanfaatkan umpan Koke. Costa menyempurnakan performanya setelah berhasil mencetak gol kedua saat laga tersisa lima menit.
Dua gol Atletico lainnya dijaringkan Arda Turan pada menit ke-40 dan Raul Garcia di menit ke-71. Bagi Garcia, gol itu juga merupakan pembuktian peran vitalnya bagi Los Rojiblancos, julukan Atletico.
BACA JUGA: Made Sembuh dari Cedera
Sebelumnya, Garcia juga berhasil menciptakan assist atas gol yang dilesakkan Turan. Sementara, gol hiburan Milan dijaringkan Ricardo Kaka pada menit ke-27.
Atletico sebenarnya tampil di bawah tekanan. Mereka hanya membukukan ball possession sebanyak 46 persen. Namun, Atletico sukses melakukan 13 tembakan dengan enam di antaranya mengarah ke gawang. Sebaliknya, Milan yang menguasai pertandingan sebanyak 54 persen hanya bisa melakukan tiga shot on goal. Dengan hasil itu, Atletico unggul agregat 5-1. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Babak Pertama, Muenchen Vs Arsenal Tanpa Gol
BACA ARTIKEL LAINNYA... Barcelona: Kasus Neymar Memalukan
Redaktur : Tim Redaksi