JAKARTA - Sekjen PSSI Halim Mahfudz, angkat bicara terkait usulan pemberhentiannya dari posisinya saat ini. Halim mengaku siap dipecat asalkan sesuai prosedur yang terdapat dalam Statuta PSSI.
"Saya siap (diberhentikan), tapi harus lewat prosedur yang benar," ungkap Halim Mahfudz saat ditemui di kantor PSSI, Jumat (22/2).
Ia berharap usulan pemberhentiannya punya alasan kuat dan tidak mengada-ada. "Tolong untuk masalah ini saya minta berikan alasan yang jelas. Jangan berdasarkan alasan yang mengada-ada," tutup CEO Halma Strategic ini.
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husein tidak mau gegabah dalam menanggapi desakan agar memecat Halim. Djohar mengaku akan membahas pergantian Sekjen PSSI ke rapat Eksekutif Komite (Exco) PSSI.
"Saya akan bawa ke rapat exco. Saya akan undang seluruh anggota exco, seminggu sebelum pelaksanaan rapat," kata Djohar di Kantor PSSI Senayan Jakarta, siang tadi. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Blanco: Pemain Timnas Harus Berhati Singa
Redaktur : Tim Redaksi