Hamil Anak Kembar, Berat Badan April Jasmine Meningkat

Rabu, 06 Desember 2017 – 14:49 WIB
April Jasmine dan suaminya, Ustaz Solmed. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Kebahagiaan tengah dirasakan pasangan April Jasmine dan Ustaz Solmed.

Mereka akan dikaruniai anak kembar. Saat ini, usia kehamilan April sudah mencapai 14 minggu.

BACA JUGA: Hamil Empat Bulan, April Jasmine Pantangan Memakan Ini

Belum lama ini, istri ustaz Solmed ini membagikan soal perkembangan sang buah hati.

Di akun Instagram pribadinya, April membagikan pengalamannya akan dikaruniai anak kembar.

BACA JUGA: Banyak Pantangan, April Jasmine: Rasanya Gemes

BACA JUGA: Anies-Sandi Resmi Dilantik, Seperti ini Harapan Ustaz Solmed

Menurutnya, pergerakan bayi dalam perutnya cukup aktif. Meski mual, dia tak mempermasalahkannya.

“Klo kalian lg gerak2 terus,mommy berasa mual..gpp kok ini mual2 bahagia,” ujarnya dalam kolom caption postingan di Instagram.

Soal anak kembarnya ini, April berharap dirinya dikaruniai sepasang, perempuan dan laki-laki.

Tidak hanya soal perkembangan buah hatinya, artis sinetron ini juga menceritakan perubahan yang dialaminya.

Dia mengaku di usia kehamilannya saat ini, berat badannya semakin meningkat.

“Di 14 minggu ini baju2 di lemari udh ga muat krn berat badan udh nambah buanyaak..hehehehe perubahan yang perlu di syukuri, yang penting sehat yaaa,” tandasnya.(mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ustaz Solmed Bakal Punya Anak Kembar


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler