jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Hanin Dhiya mempersembahkan lagu terbaru yang berjudul Aubade untuk Ibu.
Single tersebut merupakan persembahan emosional yang menggambarkan cinta, pengorbanan, dan rasa syukur seorang anak terhadap ibunya.
BACA JUGA: Bunga Citra Lestari Akhirnya Memulai Kembali
Hanin Dhiya mengatakan Aubade untuk Ibu menggambarkan kasih sayang seorang ibu yang tanpa henti berjuang demi masa depan anaknya, meskipun sering kali menyembunyikan kelelahan dan kecemasan.
Lagu itu juga mengandung harapan dan doa dari seorang anak agar sang ibunda selalu diberikan kesehatan dan waktu lebih lama untuk bersama.
BACA JUGA: Seringai Akhirnya Mainkan Pulang di Konser Serigala Militia Selamanya
"Dalam setiap lirik, tergambar betapa dalamnya kasih sayang seorang Ibu yang digambarkan sebagai sosok yang selalu berjuang demi masa depan anaknya, meski seringkali menyembunyikan rasa lelah dan gelisah, seolah semuanya baik-baik saja," kata Hanin Dhiya, Senin (16/12).
"Lagu ini juga berisikan harapan dan doa dari seorang anak untuk ibu agar senantiasa diberikan sehat dan waktu lebih lama untuk bersama," sambung perempuan berusia 23 tahun itu.
BACA JUGA: Prestasi dan Tangisan Bernadya di AMI Awards 2024
Saat menggarap Aubade untuk Ibu, Hanin Dhiya dibantu oleh Aries Noor Iskandar dan Tito P Soenardi sebagai penulis dan pencipta lagu.
Sementara itu, urusan aransemen menjadi tanggung jawab Tito P Soenardi, serta melibatkan Bowo Soulmate sebagai vocal director.
"Aubade untuk Ibu merupakan lagu pertama yang dirilis secara independen, sehingga ini menjadi pengalaman baru yang seru untuk men-deliver lagu ini mulai dari segi pembawaan hingga segi visual," jelas penyanyi jebolan Rising Star Indonesia itu.
Lagu Aubade untuk Ibu dari Hanin Dhiya sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital serta YouTube.
Dia berharap lagu tersebut bisa menjadi pengingat bagi para pendengar tentang cinta dan pengorbanan yang tidak terlihat namun selalu ada, yang sering dilakukan oleh sosok ibu.
"Semoga lagu ini dapat menginspirasi orang untuk lebih menghargai dan menunjukkan kasih sayang kepada orang tua selagi masih ada waktu," tutup Hanin Dhiya. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra