Hantam AS Roma, Inter Milan Buka Asa Pertahankan Gelar Juara Serie-A Italia 2021/22

Minggu, 24 April 2022 – 09:43 WIB
skuad Inter Milan yang berlaga di Serie-A Italia musim 2021/22. Foto: Instagram/@inter

jpnn.com, JAKARTA - Inter Milan menyalakan asa menjadi juara Serie-A Italia 2021/22 seusai menang atas AS Roma.

Dalam laga yang bergulir di Giuseppe Meazza, Sabtu (23/4) malam WIB, Inter Milan menang dengan skor 3-1 atas AS Roma.

BACA JUGA: Klasemen Liga Italia: Bikin Bonyok AS Roma, Inter Milan Tendang AC Milan dari Puncak

Gol tim berjuluk I Nerazzurri itu dalam laga ini diciptakan melalui Denzel Dumfries pada menit ke-30, Marcelo Brozovic (40'), dan Lautaro Martinez pada menit ke-52'.

Satu gol balasan tim Serigala Ibu Kota dicetak Henrikh Mkhitaryan saat lima menit menjelang laga bubar.

BACA JUGA: Big Match Liga Italia: Prediksi dan Link Live Streaming Inter Milan vs AS Roma

Dengan kemenangan ini, Inter Milan untuk sementara memimpin klasemen Serie-A dengan 72 poin unggul satu angka dari AC Milan.

Posisi Inter Milan bisa bertahan jika AC Milan gagal mendulang poin saat berhadapan dengan Lazio pada (25/4) dini hari WIB.

BACA JUGA: Jose Mourinho Diam Seribu Bahasa Jelang Duel Inter Milan vs AS Roma, Ada Apa?

Adapun untuk AS Roma kekalahan ini tidak membuat tim berjuluk I Giallorossi beranjak dari posisi lima dengan mengoleksi 58 poin dari 34 pertandingan.(mcr16/jpnn)

Daftar susunan pemain Inter Milan vs AS Roma

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Federico Dimarco/Alessandro Bastoni (63); Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic/Roberto Gagliardini (72), Hakan Calhanoglu, Ivan Perisic/Robin Gosens (72); Lautaro Martinez/Alexis Sanchez (82), Edin Dzeko/Joaquin Correa (63)

Pelatih: Simone Inzaghi

AS Roma (3-4-2-1): Rui Patricio; Gianluca Mancini, Chris Smalling, Roger Ibanez; Rick Karsdorp, Henrikh Mkhitaryan, Sergio Oliveira/Edoardo Bove (80), Nicola Zalewski/Matias Vina (78); Lorenzo Pellegrini/Jordan Veretout (64), Stephan El Shaarawy/Carlos Perez (64); Tammy Abraham/Eldor Shomurodov (78)

Pelatih: Jose Mourinho

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadwal Liga Italia Pekan ke-34: Duo Milan Bentrok dengan Tim Ibu Kota


Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler