Hanung Bramantyo Mengecam Bupati Langkat, Pakai Kata-kata Jahiliah

Selasa, 25 Januari 2022 – 16:26 WIB
Hanung Bramantyo di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9). Foto: Dedi Yondra/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Sutradara Hanung Bramantyo mengecam Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin yang diduga melakukan perbudakan manusia.

Dia menilai Bupati Langkat tersebut telah membawa manusia ke zaman kebodohan.

BACA JUGA: Kepada Billy Syahputra, Maria Vania Mengaku Sudah 8 Tahun Enggak Nafsu...

"Islam datang membebaskan Bilal Bin Rabah dari perbudakan, tetapi sang bupati justru mengembalikan ke zaman jahiliah," ungkap Hanung Bramantyo melalui akun miliknya di Instagram Story, Selasa (25/1).

Suami Zaskia Adya Mecca itu mengutuk keras kelakuan Bupati Langkat tersebut.

BACA JUGA: Tangannya Bikin Khawatir, Inul Daratista: Aku Baik-baik Saja

Hanung Bramantyo menyebut apa yang dilakukan Terbit Rencana Perangin Angin bukan mencerminkan seorang pemimpin yang beragama.

"Seorang pemimpin yang mengaku beragama Islam, tak mungkin melakukan perbudakan semacam ini #bupatilangkat," tambah produser film Just Mom itu.

BACA JUGA: Fuji Memeluk Thariq Halilintar, Resmi Pacaran?

Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin diduga melakukan perbudakan manusia di rumahnya.

Terbit Rencana Perangin Angin memenjarakan 27 orang dalam sebuah kerangkeng manusia.

Bupati Langkat itu juga diduga memperkerjakan orang-orang tersebut tanpa digaji. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler