Harapan Pelatih Tira Persikabo Jelang Uji Coba Lawan Persib Bandung

Selasa, 01 September 2020 – 22:32 WIB
Sesi latihan bersama perdana pemain Tira Persikabo setelah libur karena Pandemi COVID-19. Foto: MO Tira Persikabo

jpnn.com, JAKARTA - PS Tira Persikabo sudah menyiapkan diri untuk menjalani uji coba perdana sebelum tampil di lanjutan Liga 1 2020 pada Oktober mendatang.

Mereka dijadwalkan menghadapi Persib Bandung pada 5 September nanti di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

BACA JUGA: Kompetisi Liga 1 2020 Segera Bergulir, Tira Persikabo Jadi Klub Pertama yang Gelar Latihan Bersama

Pelatih Tira Persikabo Igor Kriuschenko mengakui uji coba ini cukup penting untuk memantau kondisi terkini pemain, serta melihat kesiapan tim untuk kembali terjun dalam kompetisi yang panjang.

"Dalam pertandingan uji coba dengan Persib di Bandung 5 September nanti, kami akan mencoba memainkan dua line up berbeda," kata Igor, Selasa (1/9).

BACA JUGA: Pegang Uang Rp 1,9 Miliar, Yandi Langsung Lupa Diri

"Soal uji coba dengan Persib telah dikomunikasikan oleh asisten saya coach Miftahudin Mukson dengan staf pelatih Persib."

Pelatih asal Belarusia tersebut menilai, timnya akan mendapatkan ujian sesungguhnya setelah kembali berlatih sejak akhir Juli lalu.

BACA JUGA: PT LIB Tunda Medical Workshop untuk Kontestan Liga 1 dan Liga 2

Dia pengin sentuhan dan mental pemain kembali mantap menjelang kompetisi.

Meski berharap pemain bisa menunjukkan penampilan yang baik, Igor mengaku pemainnya tetap harus menjaga diri.

Jangan sampai persiapan yang sudah dilakukan bisa terganggu karena ada pemain yang cedera.

"Saya berharap uji coba nanti berjalan dengan normal, berjalan dengan baik tanpa harus ada yang cedera. Karena kami ingin melihat perkembangan tim hingga saat ini setelah hampir dua bulan," tuturnya. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler