Harapkan SBY Tak Hanya Umumkan Pemenang Konvensi

Rabu, 14 Mei 2014 – 23:05 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Mantan anggota komite calon presiden (capres) di Partai Demokrat (PD), Effendi Gazali mengaku penasaran dengan pemenang ajang penjaringan bakal calon presiden itu yang rencananya diumumkan Kamis (15/5) besok. Menurutnya, pengumuman pemenang konvensi yang akan digelar kantor DPP PD  bakal menjadi penentuan bagi partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

Effendi memang mengaku tak bisa hadir langsung pada pengumuman besok. Namun, pengamat politik dari Universitas Indonesia tiu akan memantau pengumuman hasil konvensi capres PD.

BACA JUGA: Hakim Tipikor Ragukan Kesaksian Anak Syareif Hasan

"Saya akan tetap pantau. Yang akan saya perhatikan adalah kalimat per kalimat dari apa yang diucapkan Pak SBY atau panitia komite, karena itu penting," katanya di Jakarta, Rabu (14/5).

Ia pun berharap PD tak lepas tangan begitu saja setelah mengumumkan hasil konvensi. Menurutnya, PD  juga harus memberikan sikap tegas terkait nasib pemenang konvensi.

BACA JUGA: Polri Siapkan Pengamanan Khusus Capres-Cawapres

Karenanya Effendi juga mengatakan, SBY mestinya juga tidak sekadar mengumumkan pemenang hasil konvensi. Artinya, proses konvensi tidak hanya sebatas pada pengumuman tentang pemenangnya.

"Mudah-mudahan kita enggak akan dengar Partai Demokrat mengumumkan hasil yang tidak sesuai. Jangan sampai besok Pak SBY hanya mengumumkan nama pemenang dan mengucapkan terima kasih saja tanpa menyatakan dengan jelas agar semuanya juga mendukung pemenang konvensi. Karena itu akan lucu sekali nanti. Dan menderita betul kalau jadi anggota komite hanya mendengar pengumuman seperti itu," ulasnya.

BACA JUGA: Hakim Ancam Putra Syarief Hasan Tujuh Tahun Penjara

Effendi pun mengatakan, seharusnya PD mengusung pemenang konvensi yang sesuai.  "Ya harus jelas, kan agak lucu kalau besok itu hanya pengumuman hasil pemenangnya saja, tapi enggak ada kelanjutannya seperti apa. Partai Demokrat harus bertanggungjawab dengan konvensi ini," tandasnya. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Wakil Bali, NTB, NTT yang Terpilih jadi Anggota DPR


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler