Hari Ini 7 Orang di Indonesia Positif Corona, Ada 2 yang Parah

Rabu, 11 Maret 2020 – 19:09 WIB
Achmad Yurianto. Foto: Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Corona Achmad Yurianto mengumumkan penambahan pasien positif virus Corona per Rabu (11/3).

Menurut Yuri, hari ini terdapat tujuh pasien tambahan yang positif Corona.

BACA JUGA: Bukan Hanya Virus Corona, Indonesia juga Dihantui Wabah Demam Berdarah

"Ada penamabahan tujuh pasien dengan kondisi rata-rata tampak sakit ringan sedang," kata Yuri di Kantor Presiden, Jakarta Pusat.

Dia memerinci, pasien itu berdasarkan angka kasus. Pasien dengan kasus 28 berjenis kelamin laki-laki, usia 37 tahun dengan kondisi sakit ringan sedang. Pasien kasus 29 berjenis kelamin laki-laki, usia 51 tahun. Kondisinya sakit sedang.

BACA JUGA: Satu Pasien Corona di Indonesia Meninggal

Lalu pasien kasus 30 berjenis kelamin laki-laki, usia 84 tahun, kondisi sakit sedang. Selain itu, pasien nomor 31, perempuan 48 tahun, sakit ringan-sedang.

Pasien kasus 32, laki-laki berusia 45 tahun, kondisi sakit ringan-sedang. Lalu pasien kasus 33, laki-laki, usia 29 tahun, kondisi sakit ringan-sedang. Kemudian pasien kasus 34, laki-laki, 42 tahun, kondisi sakit ringan-sedang.

BACA JUGA: Manchester City Vs Arsenal Ditunda Lantaran Pria Yunani Ini Positif Corona

Menurut Yuri, kondisi paling parah di antara tujuh pasien baru ini adalah kasus 29 dan 30.

Yuri juga menyatakan bahwa seluruh pasien tertulari penyakit itu dari luar negeri. "Semuanya imported case," tegas Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes ini.

Sejauh ini sudah ada 34 kasus Corona di Indonesia. Dari 34 kasus itu, satu pasien WN asing meninggal dunia dan dua WNI sudah sembuh per hari ini. (tan/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler