Hari Ini, Saksi Kunci Kasus Novel akan Gambarkan Wajah Pelaku

Rabu, 21 Juni 2017 – 12:51 WIB
Novel Baswedan. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Mabes Polri bakal memeriksa saksi kunci kasus penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan. Saksi kunci ini diklaim melihat salah satu wajah pelaku penyiraman.

"Nanti mungkin pemeriksaan pertama," kata Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto di kantornya, Rabu (21/6).

BACA JUGA: Terungkap, KPK Sodorkan Pil Koplo ke Saksi Korupsi agar Fly

Menurut Setyo, saksi kunci itu melihat jelas salah satu pelaku penyiraman. Karena itu, polisi mengharapkan saksi kunci itu bisa memaparkan bentuk wajah pelaku untuk bisa dibuatkan sketsa.

"Ciri-ciri bisa ditindaklanjuti teman-teman Inafis untuk me-recognize seperti apa mukanya. Dari sketsa mungkin bisa jadi gambaran utuh," kata Setyo.

BACA JUGA: Kasus Penganiayaan Novel Diyakini Segera Tuntas Lewat Cara Ini

Di samping itu, Setyo mengaku sudah berkoordinasi dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memeriksa Novel di Singapura. Namun. Setyo mengaku belum mengetahui kapan izin pertemuan itu diberikan.

"Dalam waktu dekat untuk melakukan pemeriksaan di Singapura," tandas dia. (mg4/jpnn)

BACA JUGA: Novel Curigai Jenderal Polri, Pak Tito Segera Kirim Tim ke Singapura

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pak Tito Menawari KPK untuk Ikut Usut Penyiram Novel


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler