jpnn.com, JAKARTA - Pembawa acara Indra Bekti sudah menjalani perawatan di rumah sakit selama seminggu.
Di hari ke-7, perkembangan kondisi kesehatan suami Aldila Jelita itu makin membaik.
BACA JUGA: Meski Tensi Darah Sudah Normal, Indra Bekti Masih Merasakan Ini
"Bang Indra sudah memperlihatkan perubahan yang sangat signifikan," ujar Cipta, adik Indra Bekti, di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (3/1).
Kini, penyiar radio 45 tahun itu sudah bisa berkomunikasi dengan lancar.
BACA JUGA: Adik Ungkap Kondisi Terkini Indra Bekti, Alhamdulillah
Tak hanya itu, Cipta menyebut, sang kakak juga kerap melontarkan candaan.
"Mungkin kalau kemarin-kemarin kayak sedikit terbata-bata, walaupun jelas, tetapi hari ini sudah enak ngobrolnya, bercanda-canda," ucap Cipta.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Istri Indra Bekti Tak Malu Menggalang Dana, Adele Terharu
"Terus kayak mengingatkan kegiatan-kegiatan apa yang pernah dulu dilakukan pas waktu kecil," sambungnya.
Hasil MRI Indra Bekti juga sudah keluar dan tak menunjukkan sesuatu yang buruk.
"Enggak ada masalah. MRI itu menunjukkan perkembangan yang sangat baik enggak ada kendala, enggak ada masalahlah," kata Cipta.
Meski begitu, pihak rumah sakit masih melakukan observasi terhadap kondisi kesehatan ayah tiga anak itu. Sebab, tensi darah Indra Bekti terpantau masih belum stabil.
"Sekarang masih diobservasi saja sih, mungkin tensinya Babang ini yang masih naik turun begitu. Jadi, kalau overallnya alhamdulillah sudah baik," ucap Cipta.
Sebelumnya, Indra Bekti dilarikan ke Rumah Sakit Abdi Waluyo setelah ditemukan tak sadarkan diri di toilet tempatnya siaran.
Pasalnya, dia mengalami pecah pembuluh darah di kepala. Indra Bekti pun telah menjalani serangkaian operasi. Hingga kini, dia masih menjalani perawatan di rumah sakit. (mcr7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Selain Komedian Inisial T, 2 Penyanyi Wanita Diramal Meninggal Tahun Ini
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita