Hari Nur Yulianto, Nyawa Permainan PSIS Semarang

Rabu, 29 Mei 2019 – 05:45 WIB
Pemain PSIS Semarang Hari Nur Yulianto. Foto: PSIS

jpnn.com, SEMARANG - Hari Nur Yulianto berubah menjadi salah satu mesin gol bagi PSIS Semarang sejak Liga 1 2018.

Pemain kelahiran Kendal tersebut menyumbangkan sepuluh gol dalam 34 penampilannya bersama PSIS.

BACA JUGA: Perseru Badak Lampung Raih Kemenangan Perdana di Kandang Kalteng Putra

BACA JUGA: Jadwal Lengkap Siaran Langsung Pekan Ketiga Liga 1 2019

Namun, pada Liga 1 2019 ini, Hari Nur tak membutuhkan waktu lama untuk membuka keran golnya.

BACA JUGA: Tim Terbaik Pekan Kedua Liga 1 2019

Dia mencetak dua gol sekaligus pada pekan kedua saat PSIS unggul 2-1 atas Persija Jakarta, Minggu (26/5).

Sepasang gol dari Hari Nur membuat PSIS berhasil selamat dari dua kekalahan beruntun.

BACA JUGA: Wiljan Pluim Tinggalkan PSM Makassar

”Pada pertandingan itu, Hari Nur memang menjadi pembeda bagi PSIS. Menit ke-75 dan 77 dia bisa memanfaatkan peluang untuk dijadikan gol,” kata pelatih PSIS Jafri Sastra.

Penampilan gemilangnya membuat Hari Nur terpilih menjadi tim terbaik versi Jawa Pos dan Statoskop.

”Kami semua punya motivasi yang lebih untuk memenangi pertandingan. Kami harus menang karena sebelumnya sudah kalah. Ini penting untuk menaikkan mental pemain,” ucap Hari Nur.

Banyak yang mengharapkan Hari Nur mendapat kesempatan berseragam Timnas Indonesia.

Namun, kesempatan tersebut masih belum datang. Saat ini Hari Nur memilih fokus memberikan yang terbaik untuk PSIS.

Ketika ditanya mengenai trik untuk mempertajam insting mencetak gol pun, Hari Nur mengaku tak punya kiat khusus.

”Yang penting saya bekerja keras untuk memenangi pertandingan saja. Sebelum wasit belum meniup peluit tanda akhirnya pertandingan, semuanya bisa saja terjadi,” jelas striker 29 tahun tersebut. (nia/gus/ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Flavio Beck Junior Cetak Hattrick, Bhayangkara FC Tekuk Barito Putera


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler