Hari Pertama Kampanye: Prabowo Ada Rapat dengan Jokowi

Selasa, 28 November 2023 – 12:01 WIB
Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, beberapa waktu lalu. Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Calon presiden nomor urut 2 yang Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto memilih tetap bertugas di kantor Kemenhan pada hari pertama kampanye Pilpres 2024, Selasa (28/11).

Kepala Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan, Brigadir Jenderal TNI Edwin A Sumantha, membenarkan informasi itu.

BACA JUGA: Hari Pertama Kampanye, Gibran Misterius, Gak Perlu Ditanya

"Betul, (sore) rapat bersama presiden,” katanya seperti dikutip dari Antara.

Prabowo dijadwalkan mengikuti rapat internal bersama Presiden Jokowi di Bogor, Selasa sore.

BACA JUGA: Mohon Restu Keluarga, Anies Baswedan Memulai Kampanye di Tanah Merah

Pasangan Prabowo-Gibran memilih tidak mengambil cuti pada hari pertama kampanye, memilih tetap bekerja seperti biasa.

Gibran, calon wakil presiden yang mendampingi Prabowo, berkantor seperti biasa di Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah, Selasa.

BACA JUGA: Hari Pertama Kampanye Pilpres: Kenapa Ganjar Pilih Merauke?

Mayoritas kontestan Pilpres 2024 merupakan pejabat publik.

Dari pasangan calon nomor urut 1, ada Muhaimin Iskandar, cawapres pendamping Anies Baswedan, yang saat ini masih aktif sebagai wakil ketua DPR.

Kemudian, pasangan calon nomor urut 2 adalah Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wali Kota Surakarta.

Dari pasangan nomor urut 3, adalah Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD, yang menjadi cawapres pendamping capres Ganjar Pranowo.

Komisi Pemilihan Umum telah menetapkan masa kampanye pemilu berlangsung pada 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024. (antara/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Prabowo   Jokowi   Gibran   Pilpres 2024   Kampanye  

Terpopuler