Hari Tani Nasional, Airlangga Serukan Pangan Berdaulat dan Mandiri

Senin, 26 September 2022 – 20:36 WIB
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto berharap peringatan Hari Tani Nasional menjadi momentum kedaulatan dan kemandirian pangan nasional. Foto: dok pribadi for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menko Perekonomian Airlangga Hartarto berharap peringatan Hari Tani Nasional menjadi momentum kedaulatan dan kemandirian pangan nasional.

Airlangga menyatakan industri pangan dan pertanian adalah sektor kunci dalam menghadapi terpaan krisis global.

BACA JUGA: Menhan Prabowo Temui Menko Airlangga, Pertemuan Dua Capres?

"Sektor kunci dalam menghadapi terpaan krisis global adalah industri pangan dan pertanian," tulis Airlangga melalui media sosial instagram @airlanggahartarto_official.

Sebagai catatan, merujuk pada Badan Pusat Statistik, sektor pertanian berkontribusi sebesar 12,98 persen pada pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal II/2022.

BACA JUGA: Airlangga dan Prabowo Bertemu, Herry: Mencerminkan Peta Koalisi Pilpres Masih Cair

Untuk itu, sebagai sektor kunci, pemerintah terus mendorong ketahanan pangan melalui berbagai strategi dan kebijakan.

"Tujuannya mewujudkan pangan yang berdaulat (food soveregnity) dan pangan yang mandiri (food resilience)," jelas Airlangga Hartarto.

BACA JUGA: 24 Klub di Sulsel Bersaing Memperebutkan Piala Bergilir Airlangga Hartarto

Selain itu, terkait dengan ketahanan pangan ini, Menko Perekonomian melakukan langkah cepat sebagai tindak lanjut. Sebelumnya ia juga menggelar Rapat Koordinasi bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa.

Pertemuan ini membahas mengenai Food Estate sebagai program menjaga ketahanan pangan melalui peningkatan produktivitas di dalam negeri dan mengurangi ketergantungan impor.

"Ketahanan pangan bukan hanya menjadi prioritas, namun juga menjadi target kesejahteraan petani dan pemerataan kesejahteraan masyarakat," tutup Airlangga Hartarto. (dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler