Hary Tanoe: Anies-Sandi Pemimpin Untuk Semua

Rabu, 19 April 2017 – 20:30 WIB
Hary Tanoesoedibjo. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Rasa syukur tak bisa disembunyikan Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia Hary Tanoesoedibjo atas kemenangan yang diraih Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Uno, di Pilkada DKI Jakarta putaran kedua.

Pengusaha tajir ini sangat senang karena Anies-Sandi telah memenangkan pertarungan. "Kami bersyukur pasangan yang kami usung memenangkan pertandingan," kata Hary di kantor DPP Partai Gerindra, Rabu (19/4).

BACA JUGA: Anies Baswedan: Tidak Ada yang Bisa Cegah Takdir Allah

Bos MNC Group yang karib disapa HT itu mengatakan, harus dipahami bahwa Anies-Sandi ini adalah pemimpin untuk semua. "Mereka ini akan jadi gubernur DKI untuk semua tidak bedakan suku, agama ras, atau yang lain," ungkap HT.

Dia yakin Anies-Sandi akan melakukan itu karena dirinya sudah sering berbicara dengan pasangan nomor urut tiga ini. Menurut HT, masih banyak yang harus dilakukan Anies-Sandi untuk memperbaiki Jakarta.

BACA JUGA: Katanya Peramal Handal kok Salah Sasaran Mbah?

"Memperhatikan masyarakat yang belum mapan dengan kebijakan mempersempit kesenjangan," tegasnya. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Ruhut: Semua Tahu Apa yang Membuat Ahok Kalah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kriiing...Ada Telepon dari Erwin Aksa Buat Ahok


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler