jpnn.com - Nasib berbeda dialami dua ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang berlaga di babak pertama Arctic Open 2023.
Dejan/Gloria berhasil memesan tiket 16 besar, sedangkan Praveen/Jordan harus gugur lebih cepat.
BACA JUGA: Arctic Open 2023: 2 Ganda Campuran Indonesia Ditunggu Lawan Tangguh
Laga 32 besar Arctic Open 2023 berlangsung di Vantaa Energia Arena, Finlandia, Selasa (10/10/2023).
Praveen/Melati dipaksa gugur lebih cepat setelah takluk dari ganda campuran China, Jiang Zhen Bang/We Ya Xi.
BACA JUGA: China Open 2023: Hadapi Laga Berat, Dejan/Gloria Berkaca dari Pertemuan Sebelumnya
Pasangan berjuluk Honey Couple itu hanya bertahan 29 menit di lapangan, dan takluk dua gim langsung 19-21, 7-21.
Sementara itu, nasib berbeda dialami Dejan/Gloria. Mereka sukses mempersembahkan kemenangan.
BACA JUGA: Australian Open 2023: Jumpa Jagoan Hong Kong, Praveen/Melati Waspadai Ini
Dejan/Gloria sukses menggenggam tiket 16 besar Arctic Open 2023 seusai menaklukkan unggulan ketiga asal Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Pasangan ranking 20 dunia itu menang dua gim langsung dengan skor 21-11, 23-21.
Selanjutnya, Dejan/Gloria akan bertemu wakil China, Cheng Xing/Chen Fang Hui, pada babak 16 besar Arctic Open 2023.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib