jpnn.com, JAKARTA - Enam dari tujuh wakil Indonesia yang berlaga di 32 besar melangkah ke babak kedua turnamen Australian Open 2023.
Dalam laga yang digelar di Quaycentre, Sydney, Selasa (1/8/2023), keenam wakil Merah Putih yang melangkah empat di antaranya ganda putra dan dua ganda putri.
BACA JUGA: Gagal Juara di Jepang, Jonatan Christie Langsung Temui Ujian Berat di Australia Open
Dari ganda putra yang melaju ke babak berikutnya di antaranya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Adapun dari ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan Apriyani Rahayu/Fadia Silva Ramadhanti.
BACA JUGA: Hasil Australia Open 2022: China dan Korea Bawa Pulang Gelar, Indonesia Gagal
Fajar/Rian melangkah seusai mengatasi perlawanan wakil Selandia Baru, Ryan Tong/Jack Wang straight game 21-14, 21-9.
Kemenangan juga diraih Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang mengalahkan wakil tuan rumah, Rizky Hidayat/Frengky Wijaya Putra lewat pertarungan rubber game 21-8, 19-21, 21-12.
BACA JUGA: Australia Open 2022 Jadi Titik Balik Kebangkitan Gregoria Mariska Tunjung
Kegemilangan Fajar/Rian, dan Leo/Daniel juga diikuti oleh Ahsan/Hendra.
Pasangan berjuluk The Daddies itu tidak keluar keringat untuk melaju ke 16 besar seusai lawannya dari Kanada, Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman tidak hadir.
Pasangan lainnya yang langsung ke 16 besar di antaranya Pramudya/Yeremia. Peraih medali emas SEA Games 2023 itu lolos seusai mendapat bye di babak pertama.
Praktis ganda putra yang gagal ke babak kedua ialah Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
Pasangan non Pelatnas Cipayung itu menyerah dari Akira Koga/Taichi Saito (Jepang) dua gim langsung 19-21, 16-21.
Dari ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi melanjutkan tren positifnya.
Setelah gemilang di Japan Open 2023, peraih medali emas SEA Games 2023 itu melaju ke 16 besar seusai mengatasi wakil India, Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa (India) 21-14, 11-21, 21-17.
Rekan satu negara Ana/Tiwi, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga melaju ke babak kedua.
Peraih medali emas SEA Games 2021 itu mengatasi perlawanan wakil Korea Lee Yu-lim/Shin Seung-chan (Korea) dengan skor 24-22, 21-15.
Tercatat ada 10 wakil Indonesia lainnya yang akan bertarung meraih tiket ke 16 besar pada Rabu (2/8/2023) di Quaycentre, Sydney.
Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan laga akbar tersebut dapat streaming melalui laman BWF TV.(bwf/mcr16/jpnn)
Hasil lengkap wakil Indonesia di 32 besar Australia Open 2023, Selasa (1/8/2023)
Lapangan 1
- Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) vs Ryan Tong/Jack Wang (Selandia Baru) 21-14, 21-9
Lapangan 2
- Ganda putra: Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang) 19-21, 16-21
- Ganda putri: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (7) vs Lee Yu-lim/Shin Seung-chan (Korea) 24-22, 21-15
Lapangan 3
- Ganda putra: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (5) vs Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman (Kanada)*Walkover
Lapangan 4
- Ganda putri: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa (India) 21-14, 11-21, 21-17
- Ganda putra: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (6) vs Rizky Hidayat/Frengky Wijaya Putra (Australia) 21-8, 19-21, 21-12
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal