jpnn.com, LONDON - Sejumlah klub papan atas Liga Inggris meraih hasil positif pada pekan kelima Premier League 2022/23.
Arsenal, Manchester City, dan Liverpool kompak meraih tiga poin, sedangkan Tottenham Hotspur harus puas berbagi angka.
BACA JUGA: Tragis! Kena Tikung Wakil Jepang, Jonatan Christie Gugur
London Merah -merujuk Arsenal- melanjutkan rekor positifnya di Premier League setelah mengalahkan Aston Villa 2-1. Armada Mikel Arteta berhasil menyapu bersih lima laga dengan kemenangan.
Rekor tak kalah apik ditunjukkan Manchester City. Tim besutan Pep Guardiola mampu mencundangi Nottingham Forest enam gol tanpa balas.
BACA JUGA: Berjuang Hingga 52 Menit, Gregoria Mariska Pulangkan Pemain Senior Taiwan
Striker anyar Man City Erling Haaland melanjutkan ketajamannya.
Pemain berpaspor Norwegia itu mencetak hattrick ke gawang Nottingham Forest.
BACA JUGA: Jadwal Japan Open 2022 Hari Ini: 11 Wakil Indonesia Tampil, Jojo Main Pertama
Haaland membukukan rekor. Hattrick itu merupakan yang kedua dalam dua pertandingan berturut-turut di Stadion Etihad.
Untuk sementara Haaland sudah mendulang sembilan gol, jumlah terbanyak dari seorang pemain setelah lima penampilan di Premier League.
Tak mau ketinggalan, Liverpool juga meraup tiga poin saat menjamu Newcastle United.
Sinar striker baru Newcastle Alexandre Isak harus tertutup karena Liverpool mampu bangkit lewat dua gol yang masing-masing dilesatkan Roberto Firmino dan Fabio Carvalho.
Sementara itu, ambisi Tottenham meraih kemenangan harus pupus karena hanya bermain imbang 1-1 saat bertandang ke markas West Ham.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib