Hasil MotoGP Australia: Alex Rins Juara, Yamaha Gigit Jari

Minggu, 16 Oktober 2022 – 11:40 WIB
Alex Rins juara MotoGP Australia. Foto: Suzuki Racing

jpnn.com, AUSTRALIA - Alex Rins (Suzuki Ecstar) sukses memenangi balapan MotoGP Australia 2022, di Sirkuit Phillip Island, Minggu (16/10) pagi WIB.

Rider Suzuki yang menjadi tercepat di balapan penuh aksi itu diikuti Marc Marquez (Honda) dan Francesco Bagnaia (Ducati).

BACA JUGA: MotoGP Australia: Bos Tim Yamaha Sadar Quartararo Sedang Dikeroyok Pembalap Ducati

Ketika bendera star dimulai trek kering sepanjang 4.448 meter langsung menyuguhkan banyak drama.

Tepat pada lap keempat, Fabio Quartararo (Yamaha) melorot sampai ke urutan 22 setelah melebar di Tikungan 4.

BACA JUGA: Hasil Kualifikasi MotoGP Australia, Martin Patahkan Rekor Lorenzo, Marquez Nyaris Celaka

Pemuncak klasemen sebelum seri GP Australia itu harus menelan pil pahit karena tidak mampu finis.

Quartararo mengalami crash low side setelah kehilangan cengkraman ban depan.

BACA JUGA: Menakjubkan! Marc Marquez Pimpin Top 10 FP MotoGP Australia

Selanjutnya, Jack Miller (Ducati) yang sempat berada di barisan lima tercepat mengalami nasib nahas.

Memasuki lap ke-9, Jack Miller terlempar keluar lintasan karena ditabrak Alex Marquez (LCR Honda) di Tikungan 4.

Akibat dari dua insiden di atas membuat Jack Miller, Alex Marquez, hingga Quartararo, tidak bisa melanjutkan balapan.

Di sisi lain, barisan depan menampilkan persaingan sengit. Saling ambil posisi terjadi, seperti Bagnaia, Jorge Martin (Pramac Racing), Alex Rins, Marc Maequez, dan Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing).

Martin yang start dari Pole Position hanya bisa memimpin balapan dalam beberapa lap.

Setelah itu, pemimpin balapan sempat saling berganti terutama pada lap-lap akhir, antara Bagnaia dengan Alex Rins.

Puncaknya di penghujung lap, Rins mampu menusuk Bagnaia di tikungan setelah saling geber di trek lurus.

Tidak berhenti di situ, Marquez yang menempel ketat juga ikut mengasapi Bagnaia sampai bendera finis berkibar.

Dengan hasil tersebut, Bagnaia menggusur posisi Quartararo di puncak klasemen. (rdo/jpnn)

Hasil MotoGP Australia 2022:

1 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar 40 menit 50,654 detik

2 Marc Marquez SPA Repsol Honda +0.186

3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo +0.224

4 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati

5 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati

6 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati

7 Jorge Martin SPA Pramac Ducati

8 Johann Zarco FRA Pramac Ducati 

9 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory

10 Brad Binder RSA Red Bull KTM

11 Pol Espargaro SPA Repsol Honda

12 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM

13 Cal Crutchlow GBR WithU RNF Yamaha

14 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha

15 Remy Gardner AUS KTM Tech3

16 Raul Fernandez SPA KTM Tech3

17 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory

18 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar

19 Tetsuta Nagashima JPN LCR Honda

20 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati

DNF

Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha

Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha

Jack Miller AUS Ducati Lenovo

Alex Marquez SPA

BACA ARTIKEL LAINNYA... Johann Zarco Menggila di Hari Pertama FP MotoGP Australia


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler