jpnn.com - JAKARTA - Indonesia berada di urutan ke-151 dalam daftar ranking FIFA yang dirilis kemarin.
Itu berarti Timnas Indonesia peringkat kelima dari sepuluh kontestan Piala AFF 2022.
BACA JUGA: Resmi! Ranking Terbaru FIFA, Indonesia Naik 13 Anak Tangga
Ranking FIFA Kontestan Piala AFF 2022:
- Vietnam ranking 96
- Thailand 111
- Filipina 134
- Malaysia 145
- Indonesia 151
- Myanmar 159
- Singapura 160
- Kamboja 177
- Laos 187
- Brunei Darussalam 190
Kapan pesta yang resminya bernama AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 ini digelar?
BACA JUGA: Piala AFF 2022: Momen Shin Tae Yong Merasakan Atmosfer SUGBK
Mulai 20 Desember 2022 sampai dengan 16 Januari 2023 (final leg kedua).
Siapa tuan rumahnya?
BACA JUGA: Piala AFF 2022: Gajah Perang Mengamuk Saat Lawan Brunei, Teerasil Dangda Masih Tajam
Ada satu tempat untuk setiap peserta, dengan masing-masing negara mendapatkan dua pertandingan babak grup di kandang mereka.
Brunei Darussalam memainkan pertandingan home di Kuala Lumpur, Malaysia. Kenapa? Jawabannya di bawah ini.
Stadion di Brunei -negara yang indeks pembangunan manusianya tertinggi kedua di Asia Tenggara itu, diklasifikasikan 'tidak memenuhi standar'. (affmec/jpnn)
Hasil dan Klasemen Grup Piala AFF 2022
Grup A
Hasil
Kamboja 3-2 Filipina
Brunei 0-5 Thailand
Klasemen:
- Thailand, 3 poin
- Kamboja, 3
- Indonesia, nol
- Filipina, nol
- Brunei, nol
Grup B
Myanmar 0-1 Malaysia
Laos 0-6 Vietnam
Klasemen:
- Vietnam, 3 poin
- Malaysia, 3
- Singapura, nol
- Myanmar, nol
- Laos, nol
Notabene:
- Thailand berstatus juara bertahan di ajang dua tahunan ini, Indonesia finalis 2020.
- Timnas Indonesia belum pernah merasakan nikmatnya mengangkat trofi AFF Cup.
- Indonesia Raya tak jua berkumandang menutup kejuaraan antarnegara di Asia Tenggara itu.
- Setelah 13 edisi Piala AFF, Timnas Indonesia paling cakap jadi runner up. Enam kali, yakni pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020).
Baru empat negara jadi jawara Piala AFF:
- Thailand: 6 (1996, 2000, 2002, 2014, 2016, 2020)
- Singapura: 4 (1998, 2004, 2007, 2012)
- Vietnam: 2 (2008, 2018)
- Malaysia: 1 (2010)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kamboja Ketiban Sial 2 Kali Menjelang Jumpa Timnas Indonesia, Ada Telepon Misterius
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan