jpnn.com - Lembaga Ide Cipta Research and Consulting (ICRC) merilis hasil survei tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja Anies Baswedan selama lima tahun menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Direktur Eksekutif ICRC Hadi Suprapto Rusli survei ini akan menjadi titik tolak bagi Anies Baswedan menuju bursa calon presiden (capres) di Pemilu 2024.
BACA JUGA: PAN DKI Jakarta Dorong Anies Baswedan & Erick Thohir Jadi Pimpinan Nasional di 2024
Survei dilakukan ICRC pada 20-30 Juli 2022.
Metode yang digunakan adalah stratified random sampling dengan 800 responden.
BACA JUGA: Gubernur Anies Singgung Janji Politiknya saat Peresmian 10 Rusunawa
Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara via telepon oleh call center dengan menggunakan kuesioner.
Dari survei tersebut diperoleh bahwa 73,6 persen masyarakat puas atas kinerja Anies Baswedan dan wakilnya Ahmad Riza Patria.
Ada sejumlah alasan utama masyarakat puas kinerja Anies Baswedan dan Ariza Patria tersebut.
Sebanyak 26,5 persen mengatakan karena kinerja bagus.
“Dengan alasan Jakarta lebih rapi sebesar 12,6 persen, banyak perubahan 12,6 persen, Anies disebut pintar 10,4 persen, Anies dibilang ramah 9,7 persen,” beber Hadi Suprapto, Minggu (20/8).
Tak hanya itu, alasan lain karena hasil kerja Anies yang dinilai bagus sebesar 8,1 persen bahkan karena pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) 5,8 persen.
Sedangkan alasn masyarakat tidak puas atas kinerja Anies dan Ariza, yakni karena kinerjanya kurang bagus sebesar 28,6 persen.
Lalu, pembangunan dianggap tidak jelas 17 persen, Jakarta tidak berubah 15,3 persen, janji kampanye tidak terpenuhi 13,6 persen, kinerja Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok lebih bagus 10,2 persen, dan Jakarta masih macet 3,4 persen.
“Jika Presiden Jokowi pernah menjabat sebagai Gubenur DKI sebentar dapat membawa bukti realisasi pembangunan yang baik. Anies Baswedan pun memiliki kesempatan yang lebih potensial jika dirinya didapuk jabatan kepemimpinan yang lebih tinggi,” tutur Hadi. (mcr4/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi