Hasil VNL 2023: Betapa Memesonanya Tijana Boskovic

Jumat, 30 Juni 2023 – 16:37 WIB
Bintang Serbia Tijana Boskovic saat pemanasan menjelang laga timnya melawan Jerman di Week 3 VNL 2023. Foto: Volleyball World

jpnn.com - SUWON - Superstar Serbia Tijana Boskovic mengamuk dalam laga timnya melawan Jerman, pada Week 3 Volleyball Nations League atau VNL 2023 di Suwon KT Sonicboom Arena, Korea, Jumat (30/6) sore WIB.

MVP Kejuaraan Dunia 2018 dan 2022 itu memesona, mencetak 39 total poin, yakni 34 attack points, empat block points, dan satu serve points.

BACA JUGA: Hasil VNL 2023: Turki Lulus, Thailand Gagal, Brasil Malu

Wanita kidal berusia 26 tahun itu membawa Serbia menang dari Jerman 3-1 (25-17, 23-25, 25-16, 30-28).

The Boss -julukan Tijana, menjadi momok buat Jerman pada pertandingan tadi. Nyaris setiap pemilik tinggi badan 194 cm itu naik (menyerang), selalu poin buat Serbia si Juara Dunia 2018 & 2022.

BACA JUGA: Inilah Tim Pertama yang Tembus 8 Besar VNL 2023 Putri di AS


Tijana Boskovic (18) memimpin Serbia menaklukkan Jerman di Week 3 VNL 2023. Foto: Volleyball World

Kemenangan 3-1 (dapat tiga poin) dari Jerman sangat berharga buat Serbia yang masih berjuang menembus Top 8 di pekan terakhir VNL 2023 ini.

BACA JUGA: Hasil VNL 2023: Noni-Noni Itu Bikin Thailand Sedih

Serbia juga secara tak langsung dibantu hasil pertandingan Italia vs Kanada (3-2) pada saat bersamaan di Thailand.

Juara bertahan VNL Italia, Serbia, dan Kanada kini berada di urutan ke-8, ke-9, dan ke-10 pada klasemen sementara.

Persaingan untuk menembus final round (perempat final) di Amerika Serikat, 12-16 Juli masih bakal sengit hingga hari terakhir week 3, Minggu (2/7).

Italia masih punya dua pertandingan sisa di penyisihan ini, yakni melawan Kroasia (1/7) dan Jepang (2/7).

Serbia juga memiliki dua laga sisa, yaitu menghadapi Republik Dominika (1/7) dan Bulgaria (2/7).

Sementara itu, Kanada hanya menyisakan satu pertandingan lagi di preliminary round, yakni jumpa Belanda (1/7).


Setter Italia Francesca Bosio (4) mengatur serangan timnya ke daerah Kanada. Foto: Volleyball World

Di bawah Kanada, yakni Belanda dan Dominika juga masih punya peluang masuk Top 8. (vw/jpnn)

Hasil dan Jadwal VNL 2023, Jumat (30/6)
Suwon: Polandia 3-1 Bulgaria (26-28, 25-19, 25-16, 25-15)
Bangkok: Italia 3-2 Kanada (22-25, 25-23, 25-14, 24-26, 15-10)
Suwon: Serbia 3-1 Jerman (25-17, 23-25, 25-16, 30-28)
Suwon, 17.00 WIB: China vs Republik Dominika
Bangkok, 17.00 WIB: Belanda vs Jepang
Bangkok, 20.30 WIB: Brasil vs Turki

Klasemen VNL 2023 Putri (sampai 16.30 WIB Jumat, 30 Juni)
Grafis: volleyballworld
Menang 3–0 atau 3–1 = 3 poin untuk pemenang, 0 poin untuk yang kalah.
Menang 3–2 = 2 poin untuk pemenang, 1 poin untuk yang kalah.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler