Hasto Anggap Jokowi Sudah Sejalan dengan PDIP soal Sepak Bola dan Politik

Kamis, 30 Maret 2023 – 21:14 WIB
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto. Foto: Aristo/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyebut partainya dan Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi punya kesamaan pandangan agar sepak bola dengan politik tidak dicampurkan.

"Tidak berbeda, itu jelas Pak Jokowi tidak mencampurkan olahraga dengan politik," kata dosen Universitas Pertahanan (Unhan) itu dalam konferensi pers di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Kamis (30/3).

BACA JUGA: Indonesia Dicoret sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Hasto Kristiyanto: Jangan Saling Menyalahkan

Hasto mengatakan politik praktis memang tidak boleh dicampurkan dengan sepak bola, seperti mengibarkan bendera partai saat pertandingan di stadion.

"Jangan pasang bendera partai di stadion-stadion yang ada pertandingan FIFA. Jangan bawa politik praktis. Maksudnya seperti itu, kami sependapat," tutur pria kelahiran Yogyakarta itu.

BACA JUGA: PDIP Hanya Menolak Israel Bermain di Indonesia, Sama Seperti FIFA Mencoret Rusia di Piala Dunia

Federasi Sepak Bola Internasional atau FIFA telah mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 pada Mei-Juni 2023.

Hasto menyikapi keputusan FIFA dengan mendorong Presiden Jokowi melobi agar FIFA menerapkan perlakuan sama antara Israel dengan Rusia.

BACA JUGA: Jokowi Bisa Alihkan Dukungan Pilpres dari Ganjar karena Beda Sikap soal Piala Dunia U-20

"Melobi ke FIFA agar menerapkan suatu standar yang sama ketika FIFA mencoret Rusia karena aspek kemanusiaan dan hukum internasional diperlakukan yang sama dengan Israel," kata pria berkacamata itu. 

Diketahui, FIFA mencoret status tuan rumah Indonesia karena beberapa pihak di tanah air menolak keikutsertaan Israel yang menjadi peserta Piala Dunia U-20.

Beberapa pihak penolak Israel beranggapan negara Yahudi itu menjajah Palestina sehingga wajar disanksi FIFA dari agenda sepak bola internasional.

Hasto mengatakan Indonesia memiliki sejarah panjang mengenai sikap penjajahan seperti yang dilakukan Israel terhadap Palestina.

Stadion GBK ini pun, lanjut Hasto, dibangun Presiden Pertama RI Soekarno untuk menunjukkan perlawanannya itu.

"Tanpa sikap penolakan terhadap Israel tidak akan pernah lahir kompleks GBK, yang mencerminkan semangat untuk membangun supremasi di dunia olahraga," katanya. (ast/jpnn) 

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Jokowi   Hasto   PDIP   Israel   Piala Dunia U-20  

Terpopuler