Hat-trick, Mourinho Puji Kaka

Jumat, 28 September 2012 – 10:44 WIB
MADRID - Kaka menunjukkan bahwa dirinya belum habis di Real Madrid. Playmaker asal Brasil itu menyarangkan hat-trick saat Real menang delapan gol tanpa balas (5-0) atas klub Kolombia Millonarios pada Trofi Santiago Bernabeu, kemarin dini hari.
   
Dimainkan sejak awal pertandingan, Kaka langsung menggebrak dengan golnya pada menit ke-14. Lalu dia juga mencetak dua gol lainnya pada menit ke-60 dan melalui titik penalti pada menit ke-68. Di akhir laga dia terpilih sebagai man of the match. 

Selain hat-trick Kaka, lima gol lainnya dilesakkan Jose Callejon di menit ke-23 dan 68, Alvaro Morata di menit ke-32 dan 36, serta Karim Benzema di menit ke-78. Tampaknya, Millonarios bukanlah lawan sepadan buat Real.

"Kami menunjukkan bahwa dia memiliki fisik yang oke dan dia bisa menjadi sosok krusial bagi Real. Dia layak menjadi man of the match setelah permainan hebatnya itu," bilang striker muda Real Alvaro Morata, di situs resmi klub.

Pujian kepada Kaka juga datang dari pelatih Jose Mourinho. "Dia bermain bagus, seperti seluruh tim, mampu menjaga soliditas permainan dari awal hingga akhir. Kaka dkk memenuhi apa yang pelatih inginkan," jelas Mourinho.

Komentar dari Mourinho itu jelas bertolak belakang dengan kondisi Kaka saat bursa transfer masih terbuka pada awal musim ini. Ketika itu Kaka dimasukkan dalam daftar pemain yang dijual karena dianggap tidak bisa kembali ke performa terbaiknya.

Datang ke Real dari AC Milan sejak 2009, Kaka gagal menunjukkan performa seperti di klub lamanya. Performa konsisten Mesut Oezil dan bergabungnya Luka Modric pada awal musim ini membuat Kaka semakin terdesak.   

Musim ini, Kaka belum pernah dimainkan di semua laga kompetitif Real, baik di pentas domestik maupun Eropa. Dia hanya menjadi penghangat dalam lima pertandingan Real. Bahkan, beberapa kali dia sempat sama sekali tidak masuk daftar pemain yang dibawa.

Sejatinya, Mourinho sudah memberikan peringatan bahwa Kaka tidak akan dapat tempat musim ini. Tetapi, transfer Kaka ke Milan gagal tercapai karena terhalang gajinya yang tinggi. Tawaran juga datang dari Galatasaray, tetapi tidak tercapai kesepakatan.

Melawan Millonarios, Real tidak turun dengan pasukan terbaiknya. Dari daftar pemain reguler starter, hanya Sami Khedira, Oezil, dan Gonzalo Higuain yang dimainkan. Sisanya dikuasai para pemain pelapis. Toh, ini hanya friendly game.

Kesempatan itu juga dimanfaatkan Mourinho untuk menjajal sejumlah pemain muda, seperti Mosquerra, Denis, Derik, dan Mario. Dua nama terakhir merupakan pemain dari Real Madrid C, yang berkompetisi di kasta ketiga Liga Spanyol. (ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bahasa Dijamin tak Hambat Messi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler