Hati-hati! Depresi Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung

Sabtu, 29 Agustus 2015 – 07:38 WIB
afp

jpnn.com - LONDON – Jauhilah depresi jika ingin terhindar dari penyakit jantung. Pasalnya, depresi memang memiliki pengaruh sangat buruk dengan kondisi jantung manusia. American Heart Association membeberkan, depresi merupakan penyebab kematian nomor satu pada wanita muda.

Laporan ini didasarkan pada beberapa penelitian terhadap wanita muda di usia remaja dan yang berusia dua puluhan. Mereka mengalami depresi dan gangguan bipolar selama beberapa tahun terakhir.

BACA JUGA: Ini Khasiat Musik bagi Penderita Epilepsi

"Ini dikenal sebagai bagian penting dari kolesterol penumpukan plak. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa orang dengan gangguan depresi memiliki peradangan terdeteksi dalam aliran darah. Akibatnya, mereka mungkin memiliki lebih banyak plak membangun di arteri mereka yang pada gilirannya membuat penyakit jantung lebih mudah terjadi," kata peneliti Harmony Reynolds, MD, seperti dilansir laman Glamour, Kamis (27/8).

Faktor lainnya, sambung Reynolds, depresi membuat orang mengonsumi makanan tidak sehat. Selain itu, depresi juga membuat orang tak aktif bergerak. Akibatnya, jantung pun rusak. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ladies, Mau Paha Kencang? Klik Di Sini

BACA JUGA: Joss...! Makanan Ini Bisa Meningkatkan Hormon di Kamar Tidur

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hati-Hati...Si Manis Ini Berbahaya untuk Kesehatan Anda


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler