Hati-hati, Ini 4 Hal yang Membuat Anda Terlihat Lebih Tua Secara Cepat

Jumat, 05 Februari 2021 – 07:01 WIB
Perokok (Ilustrasi). Foto: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - KEBIASAAN, pilihan gaya, dan bahkan sikap Anda hanyalah beberapa hal yang bisa membuat Anda terlihat menua lebih cepat.

Inilah kesalahan paling umum, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: 3 Kebiasaan Ini Menyebabkan Wajah Semakin Berminyak

1. Merokok

Merokok memang membuat kesan kamu menjadi lebih manly dan gentle.

BACA JUGA: 3 Kebiasaan Buruk Orang Tua yang Menurun ke Anaknya

Walaupun merusak kesehatan, akan tetapi kebiasaan yang satu ini biasanya dianggap menjadi suatu aktivitas merekatkan hubungan sosial.

Meskipun sosialisasi merupakan hal baik, dengan cara merokok sebenarnya bukanlah suatu hal yang bisa membuat wajahmu kusam karena asap dan bernoda.

BACA JUGA: 4 Kiat Menghilangkan Bau Rokok di Kabin Mobil

2. Kebiasaan membungkuk

Perhatikan saat kamu menggunakan gawai. Jika memang kamu gemar menggunakan gawai, sebaiknya jangan terlalu sering membungkuk.

Generasi milenial merupakan generasi yang terbilang sangat akrab dengan teknologi kebiasannya yang kurang terkontrol.

Seperti bermain laptop dan sibuk dengan smartphone mereka dengan postur yang membungkuk tersebut bukanlah suatu kebiasaan yang dapat dianggap sepele.

3. Sedotan

Kamu sering menggunakan sedotan saat minum? Berhati-hatilah jika kamu memang suka menggunakannya.

Sedotan tidak hanya buruk bagi lingkungan sekitar, tetapi sebenarnya juga buruk untuk kesehatan diri.

Mengisap minuman melalui bibir di sedotan akan berpotensi terbentuknya garis dan kerutan di sekitar mulut.

Hal inilah yang menyebabkan bibirmu memiliki bentuk yang tidak segar.

4. Perfeksionis

Kesempurnaan memang sebuah target yang bagus. Dalam segala hal, memang ada baiknya melakukan dengan sepenuh hati dan totalitas.

Akan tetapi, perfeksionisme juga sebaiknya mulai dikurangi dalam rutinitas.

Hal tersebut ternyata akan mengakibatkan timbulnya berbagai penilaian negatif dalam pikiran otak dimana hal tersebut akan melepaskan hormon stres yang pada faktanya adalah bisa mempercepat proses penuaan.(genpi/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Merokok   sedotan   wajah   tua  

Terpopuler