JAKARTA - Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa turut menyoroti oknum pegawai pajak yang tertangkap tangan oleh Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) beberapa hari yang lalu.
Menurutnya sebaik apapun sistem yang dibangun, tapi manusianya tidak dibekali mental yang kuat dalam dirinya, maka hal itu akan terjadi.
"Kalau manusianya bobrok, mentalnya bobrok, spiritualnya lemah, maka akan ada potensi pidana," ujar Hatta di kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Jumat (17/5).
Melihat hal itu, Hatta pun merasa miris, terlebih itu terjadi ketika birokrasi tengah giat-giatnya membangun pondasi yang kuat.
"Memang sungguh sangat menyedihkan, ditengah upaya kita memperbaiki kinerja dirjen pajak dan menambah pemasukan negara dari pajak, masih ada oknum-oknum yang melakukan tindakan tidak terpuji," sesalnya.
Meski begitu, Hatta yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini bersyukur karena KPK bertindak cepat. Ke depan Hatta berharap dirjen pajak dapat membekali pegawainya dengan mental yang kuat.
"Saya bersyukur KPK bertindak cepat. Menurut pandangan saya, ini diperlukan reformasi spiritual dan mental seluruh pegawai dirjen pajak, karena hanya dengan itu kita bisa mencegah tindakan pidana," tegas Hatta. (chi/jpnn)
Menurutnya sebaik apapun sistem yang dibangun, tapi manusianya tidak dibekali mental yang kuat dalam dirinya, maka hal itu akan terjadi.
"Kalau manusianya bobrok, mentalnya bobrok, spiritualnya lemah, maka akan ada potensi pidana," ujar Hatta di kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Jumat (17/5).
Melihat hal itu, Hatta pun merasa miris, terlebih itu terjadi ketika birokrasi tengah giat-giatnya membangun pondasi yang kuat.
"Memang sungguh sangat menyedihkan, ditengah upaya kita memperbaiki kinerja dirjen pajak dan menambah pemasukan negara dari pajak, masih ada oknum-oknum yang melakukan tindakan tidak terpuji," sesalnya.
Meski begitu, Hatta yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini bersyukur karena KPK bertindak cepat. Ke depan Hatta berharap dirjen pajak dapat membekali pegawainya dengan mental yang kuat.
"Saya bersyukur KPK bertindak cepat. Menurut pandangan saya, ini diperlukan reformasi spiritual dan mental seluruh pegawai dirjen pajak, karena hanya dengan itu kita bisa mencegah tindakan pidana," tegas Hatta. (chi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mentan: Tak Ada Permintaan Tambah Kuota
Redaktur : Tim Redaksi