Heboh! Media Asing Sebut Indonesia Mundur dari BWF World Championships 2021

Selasa, 07 Desember 2021 – 13:27 WIB
Sejumlah pebulu tangkis Indonesia. Foto: Twitter@BadmintonTalk

jpnn.com, JAKARTA - Media asing yang berbasis di Malaysia New Strait Times menyebut tim bulu tangkis Indonesia mundur dari gelaran BWF World Championships 2021 alias Kejuaraan Dunia yang berlangsung di Spanyol pada 12-19 Desember mendatang.

New Strait Times (NST) menjelaskan Tim Merah Putih mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 karena kekhawatiran atas merebaknya varian Covid-19, Omicron.

BACA JUGA: Gagal Juara BWF World Tour Finals 2021, The Minions Tetap Kantongi Hadiah Fantastis

"Tim bulu tangkis Indonesia secara mengejutkan mundur dari Kejuaraan Dunia yang dimulai pada Minggu (12/12) di Huelva, Spanyol," tulis NST, Selasa (07/12).

"Walau belum ada konfirmasi resmi terkait hal itu, tetapi dapat dipahami bahwa keputusan Indonesia tersebut karena kekhawatiran atas varian Covid, Omicron," sambungnya.

BACA JUGA: Chan Peng Soon/Goh Liu Ying Bercerai, 2 Legenda Bulu Tangkis Indonesia Angkat Suara

NST juga menuliskan, menurut sumber di Jakarta, Indonesia mundur dengan alasan anggaran.

"Menurut sumber di Jakarta, bisa juga terkait anggaran," tambah NST.

Media asal Negeri Jiran itu menyayangkan andai Indonesia benar-benar mundur dari Kejuaraan Dunia 2021. Pasalnya, banyak bintang tepok bulu Merah Putih yang ditunggu aksinya.

"Jika Indonesia mundur, dunia akan kehilangan gemerlapnya dengan absennya bintang-bintang, seperti peraih emas Olimpiade Tokyo, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, serta ganda putra ranking satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo," tambah NST.

Meski demikian, belum ada konfirmasi resmi dari PBSI apakah benar Indonesia tak akan ambil bagian di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021.

Andai benar, ini bukan kali pertama Indonesia memutuskan undur diri dari turnamen BWF. Tahun lalu, Tim Merah Putih juga mundur dari putaran final Piala Thomas dan Uber di Aarhus, Denmark karena pandemi Covid-19.

Namun, Piala Thomas dan Uber akhirnya ditunda hingga Oktober tahun ini. Indonesia ikut serta di dalamnya dan sanggup membawa pulang trofi Piala Thomas ke tanah air.(nst/mcr15/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler