Heboh, Upin Ipin Hadir di Mal Jakarta

Kamis, 13 Januari 2011 – 01:24 WIB
Personel Upin & Ipin beserta kru hadir di mal FX Jakarta. Foto: Agus Srimudin/JPNN

JAKARTA –
Film animasi Upin Ipin berdialeg Malaysia akan mengisi liburan sekolah anak-anak Indonesia, Juni-Juli 2011Sebelum menjalani live show di lima kota tanah air; Jakarta, Surabaya, Bandung, Solo, dan Makassar, para pengisi suara film berbahasa Melayu itu sudah hadir lebih dulu di Jakarta, tepatnya di FX Lifestyle Mal, Senayan, Rabu (12/1).

“Pada lima kota itu akan ada 40 show

BACA JUGA: Paramitha Rusady, Antara Jakarta dan Bali

Kami sengaja menghadirkan Upin Ipin ke Indonesia untuk mengisi liburan sekolah tahun ini, supaya anak-anak Indonesia memiliki agenda liburan di dalam negeri,” kata Ratu Nur, Production Director BD Next Entertainment dari Prima Jasa Kreasi, di Mal FX Jakarta, Rabu (12/1).

Pertunjukkan live show oleh BD Next Entertainment itu didukung pula oleh Fadli “Padi” dan Project P
“Ipin Upin bersama teman-temannya, Jarjid, Mail, Ehzan, Fizi, Mei Mei, dan Kak Ros, akan menghibur keluarga Indonesia dengan cerita seru dan lucu dalam pertunjukkan Kisah Dua Malam

BACA JUGA: Nirina-Ernest Nonton Konser Bareng Anak

Konsep pertunjukkan dilakukan di panggung,” sambung Rina Novita, panitia live show Indonesia. 

Panitia mematok harga tiket Rp150 ribu hingga Rp1 juta untuk menonton live show Ipin Upin di beberapa kota di tanah air
Ditarget menggaet penonton 2.000 orang

BACA JUGA: Nikah 2011, KD-Raul Masih Diam-diam

“Kami menyediakan dua macam bentuk tiket, tiket online dan tiket fisikUntuk mempermudah pemesanan tiket, kami sudah mendirikan Myticket IndonesiaPembelian tiket dengan sistem one stop solution didukung seat advisor box office bekerja sama dengan Bank Victoria, memiliki akses 80 outlet se-Jabodetabek,” kata Ratu

Pihak penyelenggara baik, dari Indonesia maupun dari Malaysia merasa optimistis helatan akbar di tengah tahun nanti akan sukses besarAlasannya, beberapa show yang dilakukan sebelumnya meraih sukses besar, seperti Bigdaddy Productions berhasil menggelar pertunjukkan Disney On Ice dan Disney Live. 

Burhan, pimpinan perusahaan Les' Copaque Productions, yang memproduksi Upin Ipin di Malaysia, mengatakan, Upin Ipin yang hadir sejak September 2007 di luar dugaan mendapat sanggupan besar dari masyarakat, baik di Malaysia maupun di Indonesia“Cerita Upin Ipin ini memiliki karakterSetiap tampil memiliki satu tema yang menarikKetika bulan ramadan, film ini mendapat respon besar,” kata Burhan

Ada cerita lucu dibalik pembuatan Upin & IpinAwalnya, kata Burhan, Upin Ipin tidak memiliki rambut, karena harga rambut animasi sangat mahal“Rambut animasi itu mahal, jadi Upin dan Ipin tampil dalam keadaan botakEh, malah meletup (tenar, red),” ujarnya mengundang tawa.(gus/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... KD Dukung Anang Cari Duet Baru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler