Hengkang Dari Arsenal Pilih Gabung Dengan Olympiakos

Selasa, 26 Januari 2021 – 18:14 WIB
Arsip foto-Sokratis Papastathopoulos bertepuk tangan untuk para fans setelah pertandingan Arsenal melawan Manchester United di Emirates Stadium, London, 1 January 2020. (Action Images via Reuters/JOHN SIBLEY)

jpnn.com, YUNANI - Pemain internasional Yunani Sokratis Papastathopoulos memilih bergabung dengan klub negara asalnya Olympiakos Piraeus.

Ia akan membela Olympiakos hingga akhir musim 2022/2023, setelah mengakhiri kontrak dengan Arsenal, kata juara Liga Super Yunani itu.

BACA JUGA: Lepas Ozil, Arteta Ingatkan Arsenal Belajar dari Kesalahan

Sokratis pekan lalu mengakhiri kontraknya yang masih sisa enam bulan di Arsenal dengan persetujuan bersama.

Menurut Sky seperti dilansir Reuters di Italia, tim Serie A Genoa dan Real Betis dari Spanyol juga tertarik merekrut Sokratis.

BACA JUGA: Golnya Sangat Indah, Sebegini Waktu Dihabiskan Fernandes Melatihnya

Namun, dia telah memilih untuk kembali ke Yunani untuk bergabung dengan Olympiakos.

Pemain berusia 32 tahun itu bergabung dengan Arsenal dari klub Liga Jerman Borussia Dortmund pada 2018.

BACA JUGA: Mourinho Sentil Gareth Bale, Keras!

Ia telah memainkan 69 pertandingan di semua kompetisi untuk Arsenal dan membantu klub Inggris itu memenangkan Piala FA musim lalu.

Olympiakos berada di puncak klasemen Liga Super Yunani dengan 48 poin dari 18 pertandingan, unggul 11 ??poin dari peringkat kedua AEK Athens.

Mereka akan menghadapi PSV Eindhoven di babak 32 besar Liga Europa.(Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler