jpnn.com, BANDUNG BARAT - Pelaksana tugas Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan kembali membuat gebrakan baru.
Pemeran Arnold di Film Me Versus High Heels itu membuat program baru, berupa ngantor di desa-desa.
BACA JUGA: 14 Hari Pascakecelakaan, Begini Kondisi Hengky Kurniawan Sekarang
Desa pertama yang disambangi Hengky untuk berkantor, yaitu Desa Kertawangi yang berada di Kecamatan Cisarua.
Dia menjelaskan dengan programnya tersebut, dia ingin menyerap aspirasi dan memastikan pelayanan kepada masyarakat yang dilakukan pemerintah hingga di tingkat desa berjalan dengan baik.
BACA JUGA: Hengky Kurniawan Berjalan dengan Tongkat Penyangga, Netizen Doakan Begini
"Saya juga memonitor percepatan vaksinasi di desa-desa," kata Hengky Kurniawan yang dikutip dari akun pribadinya di Instagram, Rabu (20/10).
Selama berkantor di Desa Kertawangi, Hengky mengaku banyak menyerap aspirasi dari Serikat Pekerja, Karang Taruna, Milenial Rescue Indonesia, dan rapat bersama kepala desa serta Forkopimcam.
BACA JUGA: Ruben Onsu Bongkar Isi Chat Sahrul Gunawan yang Mengincar Ayu Ting Ting Sejak Lama
"Ngantor di desa akan saya lakukan secara bertahap setiap Selasa, Kamis dan Jumat," ujar pria tampan yang besok (21/10) genap berusia 39 tahun itu.
Gebrakan yang dilakukan Hengky Kurniawan menuai pujian. Salah satunya dari Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan.
"Keren," puji Sahrul Gunawan mengomentari informasi yang disampaikan Hengky Kurniawan di akun Instagramnya.
Sejumlah netizen lainnya juga berkomentar sama. Mereka tak sabar menanti kehadiran Hengky Kurniawan berkantor di desanya.
"Ditunggu Pak di desa terujung perbatasan Purwakarta, tepatnya di Desa Ganjarsari Kecamatan Cikalongwetan," kata seorang netizen dalam berbahasa Sunda. (mar1/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi