Herman Deru: PT BA Tak Hanya Sumber Energi Bagi Sumsel, Tetapi

Jumat, 03 Maret 2023 – 20:51 WIB
Gubernur Sumsel H Herman Deru mengapresiasi peran PT Bukit Asam (PTBA) Tbk karena bisa mendukung kemajuan pembangunan di Provinsi Sumsel.Pempro Sumsel

jpnn.com, PALEMBANG - Gubernur Sumsel H Herman Deru mengapresiasi peran PT Bukit Asam (PTBA) Tbk karena bisa mendukung kemajuan pembangunan di Provinsi Sumsel.

"Begitu banyak mendapatkan manfaat dari PT BA dan juga merasakan dari kemajuan perusahaan ini," kata Gubernur Herman Deru saat menghadiri acara puncak perayaan HUT PT BA ke-42 Tahun di Gedung Serba Guna PT BA Tanjung Enim, Kamis (2/3) siang.

BACA JUGA: Gandeng BNN, Gubernur Herman Deru Meluncurkan Perkebunan Bersih Narkoba di Sumsel

Menurut dia, sumbangsih yang diberikan oleh PT BA sudah begitu banyak melalui bantuan Corporate Cocial Responsibility (CSR).

Selain itu, juga aktif dalam menjadikan Sumsel sebagai lumbung energi.

BACA JUGA: Sumsel Dipercaya jadi Tuan Rumah Pertemuan Nasional FP2TPKI, Herman Deru Sampaikan Hal Ini

"Lumbung energi mungkin tanpa disadari berkat kerja keras jajaran PT BA, sehingga menjadikan Sumsel ini bukan hanya sumber energi bahkan sudah menjadi penyuplai energi bagi daerah lain," tuturnya.

Dia mengajak PT BA agar menjadi garda terdepan dalam menyukseskan program Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP).

BACA JUGA: Genjot Pemerataan Pembangunan Infrastruktur, Herman Deru Ingin Berdampak ke Ekonomi Masyarakat

Dia berharap masyarakat Sumsel bisa hidup mandiri dengan merubah mindset melalui program GSMP.

"Sudah terbukti berkat bantuan CSR yang menyebar di Sumsel  mendapatkan hasil dengan turunya angka  stunting. Jadi, ini rapot luar biasa," imbuhnya.

Pada usia PT BA 42 tahun, Herman Deru berpesan agar PT BA siap masuk dalam masa transisi perubahan di tahun 2025 penggunan energi baru terbarukan.

"2025 kami siap energi baru terbarukan. Artinya dengan adanya inovasi-inovasi yang dilakukan PT BA memang harus terus dilanjutkan dengan sekuat tenaga agar kita siap menghadapi pada 2025," tuturnya.

Herman Deru mengapresiasi kepada PT BA yang sudah menjaga kelestarian alam. 

"Perusahaan ini luar biasa sudah menjaga lingkungan, untuk itu PT BA harus menjadi contoh dalam melestarikan lingkungan alam di sekitarnya," ungkap dia. 

Sementara itu, Direktur Utama PT Bukit Asam (PTBA) Tbk, Arsal Ismail mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Herman Deru bersama Forkopimda sudah hadir merayakan 42 tahun PT BA. 

"Jadi, angka 42 tahun sudah usia yang matang, baik dari segi pengalaman dan kompetensi," kata dia.

Dia menyebutkan PT BA akan terus berkomitmen dan memberikan kontribusi bagi kemajuan Sumsel baik itu dalam meningkatkan energi serta swambada pangan. 

"PT. BA akan menjadi ujung tombak meningkatkan energi di Sumsel dan juga akan memberikan sumbangsih agar Sumsel menjadi swambada beras,"katanya. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gubernur Herman Deru Ingin PNM Latih Pelaku Usaha Agar Memiliki Jiwa Entrepreneur


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler