Hidayat Optimis Tambah 9 Persen Suara Adang

Senin, 25 Juni 2012 – 16:31 WIB
JAKARTA - Calon Gubernur dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid mengatakan sangat optimis menambah 9 persen suara dari perolehan Adang Darajatun-Dani Anwar pada pilkada 2007 lalu yang mencapai 42 persen. Jika hasilnya begitu, pasangan Hidayat-Didik dipastikan akan memenangi Pilkada DKI Jakarta 2012 ini.

"Kita nggak mau menang banyak-banyak, karena sekarang ada enam pasang calon. Cukup nambah 9 persen saja," ujar Hidayat di atas panggung kampanye, Senin (25/6).
 
Menurut Hidayat, target 9 persen suara jangan diartikan bahwa dirinya pesimis dengan peluangnya di pilkada DKI. Ia mengatakan, target tersebut justru menunjukan optimismenya untuk memenangkan pemilihan gubernur.

Hidayat menjelaskan bahwa pada tahun 2007 calon gubernur yang didukung oleh partainya mendapat suara 42 persen. Ia percaya bahwa jumlah yang sama sudah pasti akan diraihnya.

"Tapi sembilan persen itu ditambah dari suara Adang-Dani yang lalu, yang 42 persen, jadi 51 persen. Kita nggak mau serakah, biar sisanya dibagi dengan pasangan calon lainnya," ungkap mantan Ketua MPR tersebut.

Sementara itu mantan Wakapolri Adang Daradjatun yang juga ikut berkampanye menyampaikan optimisme yang sama. Adang yakin 100 persen, pendukungnya pada tahun 2007 akan memenangkan Hidayat-Didik.

"Saya yakin Insya Allah bisa sama dukungan saya seratus persen ke Hidayat-Didik," kata Adang.

Untuk diketahui, pasangan calon membutuhkan suara 50 persen plus 1 suara untuk memenangkan pilkada DKI 2012. Bila tidak ada yang mencapai raihan tersebut maka akan diadakan putaran kedua dengan peserta dua calon dengan suara terbanyak. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Nara Konsolidasi Timses Tanpa Foke

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler