Hilang Kendali, Suzuki Ignis Tabrak Tiang APIL, Begini Kondisinya

Senin, 16 Agustus 2021 – 11:18 WIB
Kondisi mobil Suzuki Ignis usai mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (16/8). Foto: Dokumentasi Satlantas Polres Metro Jakarta Pusat

jpnn.com, JAKARTA - Mobil Suzuki Ignis berpelat B 2199 SYY mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (16/8).

Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Lilik Sumardi mengatakan bahwa kejadian bermula saat mobil tersebut melaju di Jalan Imam Bonjol.

BACA JUGA: PANDI dan TNI Tingkatkan Layanan dan Keamanan Domain

Saat tiba di Simpang Empat Taman Bappenas, kecelakaan pun terjadi.

"Sesampainya di Simpang Empat Taman Bappenas, mobil hilang kendali menabrak tiang APIL (Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas) berada di tengah jalan tersebut," kata Lilik dalam keterangan tertulis.

BACA JUGA: Renault Kwid Climber Digadang untuk Melawan Suzuki Ignis

Lilik menambahkan bahwa kecelakaan tunggal itu membuat mobil mengalami kerusakan.

"Mobil pada bagian bodi depan dan bumper depan ringsek. Tiang APIL roboh," ujar Lilik.

BACA JUGA: Suzuki Meluncurkan Ignis Facelift Secara Virtual, Ini Daftar Harganya

Tidak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut. Polisi yang tiba di lokasi kejadian langsung mengevakuasi mobil tersebut.

"Diduga pengemudi Suzuki Ignis B 2199 SYY karena lalai dan kurang hati-hatinya saat mengendarai kendaraan di jalan umum secara kurang konsentrasi," ujar Lilik. (cr1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hilang Kendali, Truk Bermuatan Tanah Tabrak Tiang Rambu, Lihat Fotonya


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler