Hino Gandeng Karoseri Tentrem Hadirkan Bus dengan Bodi Aluminium

Jumat, 12 November 2021 – 10:45 WIB
Bus Hino yang menggunakan bodi aluminium besutan karoseri Tentrem. Foto: Dedi Sofian/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Hino menggandeng karoseri Tentrem dengan memperkenalkan bodi bus terbaru dengan material aluminium di ajang Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2021.

Bodi tersebut diklaim lebih ringan dibanding bodi bus pada umumnya.

BACA JUGA: Warga Serpong Tangsel Kedatangan Tamu Tak Diundang pada Dini Hari, Penghuni Histeris

"Kami menghadirkan bus terbaru ini yang memiliki bobot ringan hingga 500 kilogram dibanding bus pada umumnya," ungkap Presiden Direktur PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) Masato Uchida di arena GIIAS 2021, Kamis (11/11).

Tidak hanya bodi alumunium, bus yang memiliki sasis R260 itu juga dilengkapi kamera 360 untuk mempermudah pengemudi bermanuver.

BACA JUGA: Pertama di Dunia, HPM Pamer Mobil SUV RS Concept, Begini Tampilannya

Desain yang aerodinamis berpadu menyatu dengan keindahan lekuk bodi menawarkan tampilan bus yang modern dan eksklusif. Sehingga menjamin keamanan dan kenyamanan bagi pengendara maupun penumpang.

Di bagian kabin mendapatkan berbagai sentuhan sedemikan rupa. Bus itu dibuat lebih eksklusif dan elegan.

Bagian jok depan memiliki konsep physical distancing guna mencegan penularan virus corona.

Pihak Tentrem mengatakan bus tersebut bisa dibuat sesuai dengan permintaan konsumennya.

Tak hanya bus, Hino juga menampilkan Dutro 110 SDBL - Flexicab yang tampil dengan bodi mobil vaksin keliling.

"Hino Flexicab mobil vaksin keliling dilengkapi dengan peralatan vaksinasi, yang siap menjangkau daerah yang ada di Indonesia, guna mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi," kata Masato Uchida.

Hino Flexicab merupakan Microbus yang hadir dalam bentuk kendaraan utuh atau sasis, mesin, dan bodi yang siap digunakan.

Inovasi terbaru dari Hino disebut dapat mengurangi waktu tunggu pelanggan di karoseri, sehingga bisnis lebih cepat berjalan. (ddy/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Hino   bus   GIIAS   Karoseri  

Terpopuler