Hino Klaim Teknologi Ini Bikin Mesin Bus R260 Aman Digeber di Tol Trans Jawa 

Kamis, 18 November 2021 – 10:22 WIB
Bus Hino yang menggunakan mesin R260 hadir di GIIAS 2021. Foto: Dedi Sofian/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Hino Indonesia mengungkapkan bus yang menggunakan platform R260 memiliki teknologi lubang pelumasan yang canggih.

Pasalnya, teknologi yang disebut oil gallery itu bisa mendinginkan piston saat sedang dioperasikan di jalan.

BACA JUGA: Tinjau GIIAS 2021, Pak Jokowi Sopiri Menteri Kader Golkar Pakai Buggy Car

Hal itu diungkapkan After Sales Director Hino Motor Sales Indonesia (HMSI) Irwan Supriyono saat melakukan diskusi bersama Forwot di GIIAS 2021, Rabu (18/11).

"Teknologi oil gallery bisa meningkatkan efisiensi pendinginan jika dibandingkan dengan mesin bus dengan tipe piston tanpa oil gallery," ungkap Irwan.

BACA JUGA: Liburan Natal & Tahun Baru Bakal Diprediksi Sepi, Ada Aturan Baru Lagi dari Pemerintah

Dia menjelaskan kalau piston yang dilengkapi dengan cooling gallery, 50 persen panas yang dihasilkan piston akan ditransfer ke minyak pelumas.

Menurut dia, mesin tersebut dilakukan uji coba di tol Trans Jawa dengan rute Jakarta-Surabaya.

BACA JUGA: Santer Dikabarkan Pindah Agama, Shandy Aulia Tegas Jawab Begini

Klaim Hino, mesin itu tetap stabil dan terjaga suhunya. 

"Walaupun melintasi jalur tol yang panjang seperti Trans Jawa atau Trans Sumatera dengan pemakaian oli yang lebih kecil," kata Irwan.

Lebih lanjut, Irwan mengatakan mesin tersebut kini hadir dengan bodi ringan lebih lantaran dilengkapi bodi aluminium, Avante H7 AB di ajang GIIAS 2021.

Bus tersebut merupakan hasil kerja sama dengan karoseri Tentrem asal Malang, Jawa Timur.

Dengan bodi tersebut, bus ini diklaim lebih ringan 500kg.(ddy/jpnn)


Redaktur : Yessy
Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Hino   bus   Tol Trans Jawa   Karoseri  

Terpopuler