Hmm..PDIP Buka Peluang Ajak Antasari Bergabung

Minggu, 29 Januari 2017 – 06:32 WIB
Antasari Azhar. Foto: dok/JPG

jpnn.com - jpnn.com - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar mengaku ingin menjadi bagian dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Itu lantaran dia merasa adanya kesamaan gagasan.

BACA JUGA: Dapat Dukungan Antasari Azhar, Begini Respon Djarot

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengaku tidak menutup kemungkinan bahwa mantan Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, akan menjadi kader partai berlogo kepala banteng.

"Ya tentu saja berproses," ujar Hasto dalam acara pegelaran wayang kulit di DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Sabtu (28/1).

BACA JUGA: Antasari Azhar Ingin Jadi Bagian dari PDIP

Sebelumnya, Hasto Kristiyanto mengaku, dirinya sudah bertemu dengan Antasari.

Di mana Antasari ingin menjadi bagian di dalam partai berlogo kepala banteng tersebut.

BACA JUGA: Jadi Karena ini Antasari Azhar Dukung Ahok-Djarot

"Memang diadakan penjajakan upaya Pak Antasari untuk bersama dengan PDIP," katanya.

Pria kelahiran Yogyakarta itu menambahkan, Antasari juga menyampaikan kepada dirinya adanya kesamaan visi misi dirinya dengan partai yang dimotori oleh Megawati Soekarnoputri tersebut sehingga ingin menjadi bagian dari PDIP.

"Pak Antasari juga menyatakan kekocokkan dengan gagasan-gagasan yang diperjuangkan oleh PDIP," ungkapnya.(cr2/JPG/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Antasari Sambangi Istana, Jokowi: Mau Tahu Saja


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler