jpnn.com, JAKARTA - PT Honda Prospect Motor (HPM) akhirnya meluncurkan Honda Civic Type R 2021 dengan paket peningkatan signifikan.
Konsep sporty dan agresif sangat kental disuguhkan di setiap sudut sedan yang bermain di segmen mewah itu.
BACA JUGA: Honda Civic 2021 Hadir dengan Sejumlah Peningkatan, Apa Saja?
Sentuhan baru eksterior Civic Type R bisa dirasakan mulai dari desain bumper depan dan belakang dengan ornamen diffuser serta penggunaan rear wing spoiler.
Side skirt, carbon effect fiber, underbody spoiler kit, serta aksen striping berwarna merah makin memantapkan Civic sebagai sedan dengan tingkat aerodinamika baik di kelasnya.
BACA JUGA: Honda Vario 160 Mulai Menampakan Diri, Begini Tampilannya...
Civic Type R juga dibekali pencahayan maksimal dari teknologi LED, pelek 20 inci, beserta fitur Tire Pressure Monitoring (TPMS).
DNA mobil balap diterjemahkan baik ke dalam paket power unit Honda Civic Type R.
BACA JUGA: Innalillahi, Nurmayana Tewas Mengenaskan, Terlindas Truk
Mesin 4-silinder 2,0-liter VTEC berinduksi Turbo yang dikawinkan dengan transmisi manual 6-percepatan.
Paket tersebut menghasilkan tenaga maksimal hingga 308 hp dan letupan torsi mencapai 400 Nm pada putaran 2.500-4.500 rpm.
“Honda merupakan brand yang terlahir di lintasan balapan dan Type R merupakan mobil Honda yang terinspirasi dari mobil balap, sehingga ini menjadi salah satu mobil istimewa bagi kami yang memiliki DNA balap yang kental dan sekaligus menjadi mobil sport satu-satunya yang kami jual di Indonesia," kata Business Innovation and Sales & Marketing Director, PT HPM Yusak Billy dalam keterangan resmi, Sabtu (8/5).
Masuk ke kabin, penataan interior dengan kenyamanan dan kemudahan pengemudi mengontrol kendaraan mendapat perhatian baik dari Honda.
Hal itu didukung pula fitur-fitur yang hadir di Civic Type R. Baik untuk pengendalian maupun keamanan selama berkendara.
Honda Civic Type R 2021 tersedia dalam pilihan warna Rallye Red, Brilliant Sporty Blue Metallic, dan Championship White. Sedan sport ini dibanderol dengan harga Rp 1,177 miliar. (rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wuling Umumkan Harga Baru Almaz RS Per Mei 2021, Berikut Daftarnya
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha