Honda Forza 125 Resmi Mengaspal dengan Fitur Kekinian, Berapa Harganya?

Jumat, 21 Januari 2022 – 00:30 WIB
Honda Forza 125. Foto: Greatbiker

jpnn.com - Honda menambah jajaran model skuter matik (skutik) dengan meluncurkan Forza 125 untuk konsumen di Eropa.

Meski memiliki kapasitas mesin kecil, tetapi secara tampilan skuter matik (skutik) itu mempunyai tampang gahar.

BACA JUGA: Suzuki Meluncurkan Skutik Klasik, Sebegini Harganya

Dilansir Greatbiker, Kamis (20/1), Honda Forza 125 memiliki tampilan yang mirip dengan kakaknya, yakni Forza 350.

Skutik asal Jepang itu memiliki desain bodi lebih lancip.

BACA JUGA: Honda Mulai Garap Forza 150, Begini Tampilannya

Kemudian terdapat windshield besa dan sepaangan spion.

Tak hanya itu, desain jok, pijakan kaki hingga komponen roda masih serupa dengan Forza 350.

BACA JUGA: Honda Meluncurkan Motor Bebek Terbaru, Jangan Kaget Lihat Harganya

Honda Forza 125 dibekali sejumlah fitur kekinian di antaranya panel instrumen full digital, idling stop system (ISS), HSTC, dan pengisian daya smartphone.

Tangki bahan bakar skutik itu diklaim memiliki kapasitas sebesar 11,5 liter.

Sistem pengereman yang disematan juga tak main-main, skutik berlogo sayap mengepak itu dilengkapi antilock breaking system (ABS) depan dan belakang.

Honda Forza 125 menggunakan mesin eSP+ 125cc, empat katup, dan sistem pendingin udara.

Mesin itu menawarkan tenaga hingga 14 PS pada 8.750 rpm dan torsi 12,2 Nm pada 6.500 rpm.

Menariknya, skutik itu bisa melaju hingga jarak 42 kilometer hanya dengan seliter bahan bakar minya.

Honda Forza 125 tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni biru, merah, dan hitam.

Sayangnya, Honda belum mengumumkan berapa skutik itu dijual di pasar Eropa. (ddy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yamaha Fazzio Hybrid dengan Harga Rp 21 Jutaan, Honda Scoopy Harus Waspada


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler