Honda Meluncurkan Motor Bebek Bertampang Gahar, Sebegini Harganya

Selasa, 02 November 2021 – 22:50 WIB
Motor bebek terbaru besutan Honda. Foto: Honda Malaysia

jpnn.com - Honda RSX 150 terbaru resmi mengaspal di Malaysia. Motor bebek yang dikenal sebagai Honda Supra GTR 150 untuk pasar Indonesia itu membawa banyak pembaruan.

Motor bebek 150 cc lansiran Honda itu memang cukup diminati oleh konsumen di Malaysia.

BACA JUGA: HPM Meluncurkan Honda City 2021, Sebegini Harganya

Tak heran jika pemain di kategori tersebut cukup banyak, seperti Yamaha Y16ZR, Benelli R18i, SYM VF3i, dan RATO SVR180. Sedangkan di pasar Indonesia pesaingnya ialah Yamaha MX-King.

Dari segi tampilan, Honda RSX 150 tampak makin gahar. Dual headlight LED terpampang di tebeng bodi depan.

BACA JUGA: Mitsubishi Xpander 2021 Segera Dirilis, Nih Bocorannya

Garis bodinya dibuat aerodinamis sehingga tidak membosankan.

Selain itu, kaki-kaki lebar, fitur rem cakram di kedua roda, suspensi monoshock, hingga knalpot midship membuatnya makin gagah.

BACA JUGA: Di Rumah Kedua, Ibu Muda Ini Sering Layani Pelanggannya di Ruang Tamu

Fitur smart key memang belum ada seperti pesaingnya, tetapi Honda RSX 150 sudah dibekali rem ABS single channel, panel spidometer digital, dan shape panel meter mirip milik Honda CBR150R.

Soal performa, sport cub tersebut mengandalkan mesin 150 cc 1 silinder DOHC4 berpendingin cairan dan dipadukan dengan transmisi 5-percepatan.

Mesin diklaim mampu menghasilkan tenaga 15,8 hp dan torsi 13,6 Nm.

Di Malaysia, Honda RSX 150 tersedia dalam tiga pilihan warna. Harganya 8.688 Ringgit atau setara Rp 29,8 juta. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cara Kerja Facebook Dianggap tidak Sehat, Mark Zuckerberg Diminta Mundur


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler