jpnn.com, CIKARANG - PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya resmi meluncurkan generasi baru dari Honda Vario 150 untuk pengguna di Indonesia, yakni Vario 160, Rabu (2/2).
Peluncuran sendiri dilakukan di AHM Safety Riding and Training Center, Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (2/2).
BACA JUGA: Ada Kabar Terbaru dari Honda Vario 160, Simak Bocorannya
"Hari ini kami resmi meluncurkan Honda Vario 160 di Indonesia," ungkap Presiden Direktur AHM Keicihi Yasudh dalam kata sambutannya
Dia menambahkan kehadiran skuter matik (skutik) itu bisa mendukung konsumen di Indonesia dan membawanya hidup lebih baik.
BACA JUGA: Honda Meluncurkan Skutik Baru yang Mirip Vario 125, Berapa Harganya?
Honda Vario 160 hadir berbeda dengan model sebelumnya.
Generasi baru itu memiliki ukuran bodi yang besar dengan karakter garis sporti.
BACA JUGA: Honda Vario 160 dan ADV350 Siap Mengaspal dalam Waktu Dekat, Ini Bocorannya
Skutik itu didukung ukuran ban tubeless lebih lebar, depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14.
Kemudian bagian pelek berwarna burnt titanium pada tipe ABS memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara.
Skutik asal Jepang itu didukung lampu LED pada semua sistem tata cahaya, semakin menambah kesan premium.
motor tersebut dilengkapi fitur seperti Honda Smart Key System lengkap alarm dan answer back system yang memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara.
Pada tipe ABS sudah dilengkapi fitur keselamatan seperti Antilock-Braking System (ABS) dan peranti rem posisi belakang sudah dilengkapi rear disc brake.
Honda Vario 160 mengusung mesin berkapasitas 160cc 4 katup eSP+, berpendingin cairan yang mampu menghasilkan tenaga 15,1 Hp dan torsi 13,8 Nm @7000 rpm.
Skutik itu dipasarkan dalam 2 tipe, yaitu CBS dan ABS.
Untuk tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red. Sementara tipe ABS ditawarkan dalam warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White.
AHM memasarkan Honda Vario 160 mulai dari Rp 25.800.000 tipe CBS dan Rp 28.500.000 tipe ABS dengan status on the road DKI Jakarta. (ddy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Honda Vario 160 Akan Meluncur Akhir Tahun 2021, Simak Nih Bocorannya
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian