Hotel Indonesia Group Resmi Dibentuk

Kamis, 29 September 2016 – 04:04 WIB
Menteri BUMN Rini Soemarno. Foto dok jpnn.com

jpnn.com - JAKARTA – Menteri BUMN Rini Soemarno meresmikan pembentukan Hotel Indonesia Group (HIG) di Gedung Patra Jasa, Jakarta, Rabu (28/9).

Selain memperkenalkan portal/website HIG, acara itu segaligus meresmikan logo untuk memperkuat identitas Hotel Indonesia Group.

BACA JUGA: INKA Bakal Garap 438 Kereta Pesanan KAI

Rini mengatakan, Hotel Indonesia Group dibentuk sejalan dengan pencanangan pariwisata sebagai core business di Indonesia.

Karena itu, kebutuhan akomodasi menjadi bagian penting untuk mendukung peningkatan jumlah wisatawan nusantara dan mancanegara.

BACA JUGA: Minat Masyarakat Gunakan Bus Minim, ini yang Dilakukan Kemenhub

"Pemerintah Indonesia melalui Kementerian BUMN membentuk konsolidasi seluruh hotel yang dimiliki BUMN dalam sinergi Hotel Indonesia Group (HIG)," tuturnya.

Tahap pertama adalah sinergi antar hotel yang dimiliki oleh PT Hotel Indonesia Natour (HIN), PT Patrajasa (anak usaha PT Pertamina), dan PT Aero Wisata (anak usaha PT Garuda Indonesia Tbk).

BACA JUGA: Tiga Pelabuhan ini Masih jadi Primadona

Sinergi yang dibangun ini memiliki visi dan misi menjadikan Hotel Indonesia Group menjadi hotel chain terbesar di Indonesia, sehingga hotel-hotel tersebut menjadi tuan rumah di negeri sendiri.

Saat ini HIG terdiri dari 26 hotel, yaitu tujuh hotel milik Aerowisata, 12 hotel milik Hotel Indonesia Natour, dan tujuh hotel milik PatraJasa, yang tersebar di beberapa lokasi strategis dengan variasi kelas mulai dari bintang 2 hingga bintang 5.(chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... AirAsia Indonesia Berikan Diskon 22 Persen, Mau?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler