HPM Akan Ekspor Honda WR-V, Negara Mana Saja?

Kamis, 03 November 2022 – 00:21 WIB
Debut dunia Honda WR-V. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Honda Prospect Motor (HPM) memastikan SUV terbaru WR-V yang baru saja dirilis akan diekspor ke berbagai negara.

Hal tersebut langsung diungkapkan Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM Yusak Billy di sela peluncuran Honda WR-V di Jakarta Pusat, Rabu (2/11).

BACA JUGA: Debut Dunia Honda WR-V di Jakarta, Harganya Mulai Rp 271,9 Juta

"Kami ada rencana untuk ekspor, tetapi tahun depan," ungkap Yusak Billy.

Hanya saja, Yusak Billy belum memberikan perincian negara mana yang akan dituju untuk memasarkan produk barunya itu.

BACA JUGA: GIIAS 2022, HPM Pamerkan 2 Model Honda e:HEV

"Untuk ke mana dan berapanya, kami akan umumkan menyusul," ucap dia secara singkat.

Di Indonesia, SUV berlogo H itu akan bersaing di segmen SUV kompak seperti Daihatsu Rocky dan Toyota Raize.

BACA JUGA: HPM Mulai Produksi BR-V 2021 di Pabrik Karawang

Honda WR-V hadir dengan mesin 1.5 L i-VTEC DOHC 4 silinder segaris DBW, 16 katup yang memiliki tenaga maksimum 121 PS dan torsi 145 Nm.

Mesin itu diaplikasikan menggunakan transmisi CVT dengan teknologi G-design shift yang menghasilkan performa akselerasi yang bertenaga serta memiliki efisien bakar yang meningkat sebesar 4 persen.

Honda WR-V dirilis dengan harga mulai dari Rp 271.900.000 hingga Rp 309.900.000 berstatus on the road Jakarta. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Honda City Hatchback Terdaftar di NKJB DKI, HPM Bilang Begini 


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler