jpnn.com, JAKARTA - Partai Perindo akan menggelar fogging secara serentak pada 9 April 2019 dan bazar murah tiga hari berselang.
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mengatakan, hal itu merupakan ikhtiar pihaknya untuk membantu masyarakat.
BACA JUGA: HT: Sejahterakan Masyarakat Kecil Satu-satunya Jalan Majukan Indonesia
Hary menjelaskan. bazar murah akan menyapa masyarakat di 514 kabupaten/kota se-Indonesia pada 12 April 2019.
“Ini merupakan bagian dari kepedulian Partai Perindo kepada masyarakat yang perlu dibantu,” tutur Hary, Selasa (2/4).
BACA JUGA: HT Canangkan Fogging Serentak pada 9 April
Hary menegaskan, kehadiran Partai Perindo bukan sekadar membantu masyarakat. Lebih dari itu, Perindo berhasrat membangun kesejahteraan masyarakat kecil di tanah air.
“Partai Perindo khusus berjuang meningkatkan kesejahteraan rakyat kecil. Sebab, hanya dengan cara itu Indonesia bisa maju,” tegas Hary.
BACA JUGA: HT: UMKM Butuh Proteksi agar Lebih Cepat Tumbuh
Perindo juga memperjuangkan terciptanya lapangan kerja sebanyak-banyaknya dan secepat-cepatnya.
“Tanpa penduduknya bertambah saja pekerjaan itu sangat diperlukan, apalagi kalau penduduknya bertambah pesat,” tutur Hary.
Partai Perindo, kata Hary, juga akan menjaga harga barang-barang kebutuhan pokok agar tidak naik alias stabil.
“Kalau kesejahteraan meningkat, tetapi barang harga pokok naik, sama saja. Daya belinya sama atau malah turun,” tutur Hary.
Sektor pendidikan juga tidak luput dari perjuangan Partai Perindo.
“Masyarakat yang tidak punya kesempatan untuk mengenyam pendidikan tinggi harus diperjuangkan supaya kesejahteraannya bisa lebih baik,” tambah Hary. (jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Elektabilitas Perindo Naik, Liliana Tanoesoedibjo: Kami Beri Bukti Nyata
Redaktur & Reporter : Ragil