jpnn.com, JAKARTA - Tsunami yang melanda Banten dan Lampung membuat Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo merasa sangat bersedih.
"Partai Perindo mengucapkan belasungkawa kepada korban tsunami Selat Sunda yang melanda Banten dan Lampung," kata Hary, Minggu (23/12).
BACA JUGA: Menko PMK Turut Berduka untuk Korban Tsunami Banten
Hary pun meminta para kadernya turun membantu warga yang menjadi korban tsunami di Banten dan Lampung.
"Partai Perindo akan terjun mengulurkan tangan untuk membantu meringankan penderitaan saudara-saudara yang terkena musibah ini," tutur Hary.
BACA JUGA: Erick Thohir Sedih
Menurut pria asal Surabaya itu, bantuan untuk para pengungsi harus diutamakan. Misalnya, dapur umum untuk kebutuhan pangan, pakaian, selimut dan tempat tinggal sementara.
Bantuan-bantuan lain, sambung pria yang karib disapa HT itu, juga diperlukan untuk meringankan penderitaan korban dan keluarga yang ditinggalkan.
BACA JUGA: Cerita Ifan Seventeen Terapung di Laut selama Dua Jam
"Harapan kami pemerintah segera turun tangan memaksimalkan langkah-langkah cepat evakuasi korban dan penanganan medis korban agar lebih banyak korban bisa diselamatkan," kata HT.
Hary juga mengajak seluruh elemen bangsa Indonesia bersama-sama, bersatu padu mengatasi permasalahan itu.
"Saya mengajak semua warga negara Indonesia yang punya kesempatan untuk membantu, mari kita bantu saudara- saudara kita yang menjadi korban tsunami Selat Sunda," ungkap Hary. (jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Sampaikan Dukacita buat Korban Tsunami Selat Sunda
Redaktur & Reporter : Ragil