Huawei Kenalkan Enjoy 7 Plus dengan Baterai Gagah

Selasa, 18 April 2017 – 17:23 WIB
Huawei Kenalkan Enjoy 7 Plus dengan Baterai Gagah. Foto Istimewa

jpnn.com - TIONGKOK - Setelah meluncurkan P9, Huawei sepertinya ingin memerkuat di segmen low-end.

Ini bisa dilihat dari pemilik akun Twitter, Roland Quandt yang membocorkan rencana Huawei memperkenalkan Enjoy 7 Plus.

BACA JUGA: Apple Kembangkan Sensor Deteksi Glukosa

Meski tergolong smartphone di kelas low-end, namun spesifikasinya masih tergolong lumayan.

Bocoran yang beredar smartphone ini dijejali dengan baterai lumayan gede, 4.000 mAh, bentang layar 5,5 inci, dengan resolusi HD 720 piksel, dan chipset Qualcomm Snapdragon 435.

BACA JUGA: Promosi di Tiongkok, Kemenpar Boyong Teknologi VR dan JFC

Selain itu, ruang penyimpanannya cukup luas, 32GB dan RAM 3GB. Adapun kamera utamanya sebesar 12 MP dan kamera depan 8 MP, dan ditunjang dengan platform Andropid Nougat 7.0.

Meski bermain di pasar low-end, Huawei Enjoy 7 ini telah dibekali dengan fitur sidik jari.

BACA JUGA: ZTE Kenalkan Jam Tangan Pintar Android Wear Termurah

Adapun banderol yang disodorkan dikisaran 1.599 Yuan atau USD 231 (Rp 3 juta).

Rencana launching bakal dilakukan di negara asalnya, Tiongkok dan menyusul Amerika Serikat. (ubg/rif)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nikon D7500 yang Mengabadikan Momen Reaksi Cepat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler