jpnn.com - Handphone layar lipat Huawei bernama Mate X telah mendapatkan sertifikat 5G CE pertama di dunia dari TÜV Rheinland - pemimpin global dalam layanan inspeksi independen.
Dengan penghargaan itu, artinya Mate X telah lulus uji dan evaluasi sehingga menjadi HP 5G pertama di dunia yang mendapat persetujuan dari Badan Notifikasi Uni Eropa.
BACA JUGA: Ponsel Layar Lipat Xiaomi Digadang Lebih Murah dari Huawei dan Samsung
BACA JUGA: Huawei Siapkan Smartphone dengan Dua Layar
Vice President of Handset Business of Huawei Consumer Business Group Bruce Lee mengatakan, dibandingkan dengan teknologi dan produk sebelumnya, teknologi Huawei Mate X merupakn produk 5G yang lebih kompleks.
BACA JUGA: Huawei Semakin Dijauhi di Eropa
"Standar dan peralatan pengujian sertifikasi 5G masih terus ditingkatkan dan masih menjadi tantangan untuk mengevaluasi smartphone 5G.
Pada masa depan, Huawei akan terus bekerja dengan TÜV Rheinland untuk bekerja bersama dalam penelitian teknologi sertifikasi produk komunikasi dan meningkatkan skala terminal 5G untuk penggunaan komersial," kata Lee dalam keterangan tertulis, Rabu (20/3).
Semantara itu, President Wireless/Internet of Things, TÜV Rheinland, Stefan Kischka menjelaskan, pihaknya bangga bahwa TÜV Rheinland telah menyaksikan bagaimana kekuatan global teknologi 5G yang dimiliki Huawei.
BACA JUGA: Huawei Siapkan Smartphone dengan Dua Layar
"Kami telah bekerja keras di bidang teknologi komunikasi nirkabel selama bertahun-tahun. Kami berharap dapat terus bekerja sama dengan Huawei untuk menciptakan, mempromosikan, dan menyaksikan era baru teknologi 5G," ujar dia.
Huawei Mate X dilengkapi teknologi paling canggih. Chipset Balong 5000, yang merupakan SoC 5G multi-mode pertama di dunia yang diproduksi dengan teknologi proses 7nm, mampu mendukung konektivitas 2G, 3G, 4G dan 5G dengan satu chip.
Balong 5000 adalah chipset pertama di dunia yang mendukung SA dan NSA secara bersamaan, dengan kemampuan untuk beradaptasi kebutuhan serta format hardware yang berbeda untuk pengguna maupun operator telekomunikasi.
Selain itu, Huawei mengintegrasikan empat set antena 5G dengan banyak teknologi canggih di tubuh lipat tipis Huawei Mate X. Transmisi sinyal 5G yang lancar, kuat dan stabil serta sepenuhnya siap menerima tantangan transmisi data.
Sertifikasi CE adalah persyaratan kualitas yang diperlukan oleh Uni Eropa untuk mengeluarkan izin mengimpor dan menjual produk. Ini juga merupakan identifikasi yang wajib untuk memasuki pasar Eropa.
Komoditas dengan sertifikasi CE menunjukkan bahwa produk-produk tersebut telah memenuhi serangkaian arahan seperti nirkabel, keselamatan, kompatibilitas elektromagnetik, kesehatan, perlindungan lingkungan dan perlindungan konsumen. (mg9/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Debut, Huawei P30 Tebar 2 Fitur Unggulan Melalui Video Animasi
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian