IBL 2024: Satria Muda Menang Lagi, Tren Positif Berlanjut

Minggu, 26 Mei 2024 – 00:15 WIB
Pemain asing Satria Muda Pertamina, Jarred Shaw saat berlaga pada ajang IBL 2024 menghadapi RANS Simba Bogor di Pertamina Arena, Sabtu (25/5/2024). Foto: IBL Indonesia

jpnn.com - JAKARTA - Tim basket Satria Muda Pertamina melanjutkan tren positif di pekan 13 Indonesian Basketball League (IBL) 2024.

Sartia Muda menang dengan skor 96-67 atas RANS Simba Bogor dalam pertandingan yang digelar di Pertamina Arena, Sabtu (25/5).

BACA JUGA: Debut Manis Reynaldo Garcia Zamora, Satria Muda Pertamina Libas Amartha Hangtuah

Satria Muda mengawali pertandingan dengan tempo lambat seusai hanya unggul 44-42 di first half.

Selepas jeda, permainan tim yang bermarkas di Kelapa Gading itu mulai menekan dengan mampu unggul 10 angka, 70-60.

BACA JUGA: IBL 2024: Sudah Ganti Pelatih, Satria Muda Belum Lepas dari Hasil Minor

Pada kuarter pemungkas, Satria Muda tampil dominan dengan mencetak 26 poin untuk akhirnya menang dengan skor 96-67 atas RANS Simba Bogor.

Pada laga ini, Jarred Shaw tampil apik dengan mengemas 19 poin dan 10 rebound.

BACA JUGA: Digebuk Rajawali Medan, Satria Muda Kalah Terus di 4 Laga

Myke Henry juga bermain apik seusai mencetak 16 poin.

Dame Diagne dan Abraham Damar Grahita sama-sama mengemas 15 poin.

Pemain baru Satria Muda, Reynaldo Garcia menutup dengan 10 angka.

Pelatih Satria Muda Youbel Sondakh masih belum terlalu puas dengan gaya bermain timnya yang terlambat panas di awal.

Diharapkan tren tersebut ke depannya bisa diubah mengingat jika menghadapi tim besar hal tersebut tidak boleh terjadi.

“Kami masih membenahi beberapa sistem di awal laga. Kemenangan ini sangat penting untuk kami agar ke depannya bisa lebih bermain menekan lagi sejak awal laga,” ungkap Youbel.

Dari kubu RANS Simba Bogor, pemain baru mereka, yakni Kenneth Dermont Funderburk Jr gemilang dengan 18 poin.

Devon van Oostrum dengan tambahan 16 angka.

Adapun Jerome Jordan menutup raihan dengan 10 poin untuk RANS.

Dengan hasil ini, Satria Muda melanjutkan tren positifnya setelah sebelumnya menang melawan Amartha Hangtuah 89-73.

Adapun buat RANS Simba Bogor, hasil negatif melawan Satria Muda membuat tim asuhan Thomas Jozef Roijakkers itu belum bisa bangkit setelah sebelumnya menyerah dari Dewa United Banten 88-101.

Kemenangan juga diraih beberapa tim besar lainnya, yakni Prawira Bandung, Dewa United Banten, dan Pelita Jaya.

Prawira memetik kemenangan di laga tandang menghadapi Rajawali Medan dengan skor 95-65.

Hasil positif juga ditorehkan Dewa United saat berhadapan Borneo Hornbills 93-70.

Adapun Pelita Jaya harus susah payah meraih kemenangan di kandang Tangerang Hawks dengan skor 72-68. (ibl/mcr16/jpnn)


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler